Berita , Nasional

PM Rishi Sunak Surati Prabowo, Ucapkan Selamat Meski Penghitungan Hasil Pemilu Masih Berlangsung

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Prabowo
PM Rishi Sunak ucapkan selamat pada Prabowo melalui surat. (Instagram/prabowo)

HARIANE – Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak mengirim surat berisi ucapan selamat untuk Prabowo Subianto karena namanya unggul dalam hasil hitung cepat dan hitungan KPU sementara.

Surat tersebut dikirimkan oleh PM Rishi Sunak melalui Dubes Inggris untuk Indonesia, Dominic Jermey pada Jumat, 16 Februari 2024 yang lalu.

Selanjutnya pada Sabtu 17 Februari 2024, melalui akun Instagram miliknya, capres nomor urut 2 mengucapkan terimakasih kepada PM UK atas ucapannya.

5 Pimpinan Negara Ucapkan Selamat pada Prabowo

Perlu diketahui, PM Rishi Sunak bukan satu-satunya orang yang mengucapkan selamat kepada Prabowo atas keunggulannya di quick count.

Pada 15 Februari 2024 yang lalu, Menteri Pertahanan tersebut mengaku telah mendapatkan ucapan selamat atas penghitungan hasil Pemilu 2024 dari lima pimpinan negara.

“Pada pagi hari ini mendapat sambungan telfon berisi ucapan Selamat atas penghitungan hasil Pemilu yang masih berlangsung dari 5 pimpinan negara, Perdana Menteri Australia, PM @albomp, Wakil Perdana Menteri Australia, Richard Marles, Perdana Menteri Singapore, PM @leehseinloong, Perdana Menteri Malaysia, PM @anwaribrahim_my, Presiden Sri Lanka, Ranil Wickremesinghe,” tulisnya melalui unggahan Instagram @prabowo.

Prabowo
Hasil penghitungan suara resmi oleh KPU per 17 Februari 2024 pukul 19.30 WIB. (KPU)

Berdasarkan hasil penghitungan suara sementara oleh KPU RI per 17 Februari 2024 pukul 19.30 WIB, paslon Prabowo-Gibran unggul 57,95%.

Sementara paslon Anies-Muhaimin mendapatkan suara sebesar 24,48% dan Ganjar-Mahfud sebesar 17,57%.

Perlu diketahui hingga saat ini proses penghitungan hasil Pemilu 2024 masih berlangsung lantaran baru 66,61% surat suara yang masuk.

Jika keunggulan ini terus berlanjut dengan persentase yang sama akan bahkan lebih, maka Prabowo-Gibran akan dinyatakan menang Pilpres 2024 dalam satu putaran. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB