Berita , D.I Yogyakarta

Polresta Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas saat Malam Tahun Baru 2024

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Rekayasa lalulintas di kawasan Gumaton
Kasatlantas Polresta Yogyakarta, AKP Maryanto saat ditemui di Balaikota Yogyakarta. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE- Kawasan Kota Yogyakarta seperti Tugu, Malioboro dan Keraton diprediksi akan mengalami peningkatan jumlah wisatawan saat malam tahun baru 2024. 

Mengantisipasi kemacetan, Polresta Yogyakarta menyiapkan rekaya lalu lintas di sejumlah ruas jalan yang rawan mengalami kemacetan hingga menerjunkan 136 personel dan 12 personel tim urai. 

Kasat Lantas Polresta Yogyakarta, AKP Maryanto mengatakan setidaknya ada lima ruas jalan akan mengalami kepadatan lalu lintas saat Tahun Baru terutamanya di kawasan Gumaton (Tugu, Malioboro dan Keraton) 

“Potensi kerawanan (saat Tahun Baru) adalah kepadatan lalu lintas yang terjadi di Jalan Jenderal Soedirman, Jalan Margo Utomo, Jalan Abu Bakar Ali, Jalan Malioboro, dan Jalan Pasar Kembang,” ujarnya di Balaikota Yogyakarta pada Jumat, 29 Desember 2023.

Adapun rekayasa lalu lintas juga diberlakukan buka tutup jalan yang dilakukan di beberapa titik. Diantaranya di Simpang Terban, Simpang Jetis, dan Simpang Pingit.

Hingga pemberlakuan Car Free Night di sekitar kawasan Gumaton juga akan diberlakukan mulai pukul 18.00 WIB. 

"Car Free Night mulai diberlakukan pukul 18.00 WIB, jadi diusahakan sudah mulai parkir di kawasan tersebut sebelum jamnya," ujarnya. 

Maryanto menegaskan, meskipun hingga sampai saat ini belum terjadi kemacetan yang menyebabkan kendaraan tidak bergerak sama sekali, namun antisipasi terus diberlakukan walau harus mengalami perlambatan laju akibat kepadatan lalu lintas. 

Selain itu, Maryanto menyampaikan pihaknya telah menyiapkan posko di obyek vital Kota Yogyakarta. Satu merupakan posko terpadu, dan tiga pos pengamananpengamanan serta 15 pos pantau yang tersebar diberbagai titik keramaian.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB