Berita , Nasional

Rencana Pertemuan Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo Malam ini, Bahas Apa?

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pertemuan Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo
Rencana pertemuan Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo malam ini. (Youtube/Sekretariat Presiden)

HARIANE – Pertemuan Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo rencananya akan digelar hari ini Minggu, 8 Oktober 2023 malam.

Sebelumnya, pada 4 Oktober 2023 kuasa hukum Syahrul Yasin Limpo sempat menyatakan kalau kliennya akan segera menghadap Jokowi.

“Saya diminta untuk menyampaikan bahwa besok (5 Oktober 2023) Pak Mentan akan ke Istana menghadap Bapak Presiden,” ujar salah satu kuasa hukum YSL seperti yang diunggah akun Instagram @jayalah.negriku.

Namun rencana pertemuan tersebut rupanya harus ditunda karena SYL memilih untuk mengikuti saran dari Ketum Nasdem Surya Paloh untuk mengundurkan diri.

Kemudian pada Jumat, 6 Oktober 2023 yang lalu Jokowi menandatangani surat pengunduran Syahrul Yasin Limpo dari jabatannya sebagai Menteri Pertanian.

“Pagi tadi sudah ditindak lanjuti, sudah saya tandatangani juga,” ujar Jokowi dalam konferensi pers yang dilakukan pada 6 Oktober 2023.

Pertemuan Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo Dilakukan Malam ini

pertemuan Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo
Sosok eks Mentan, Syahrul Yasin Limpo. (Instagram/syasinlimpo)

Sempat tertunda, akhirnya rencana pertemuan Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo akan digelar malam ini di Istana.

“Iya nanti malem, nanti malem,” ujar Jokowi seperti dikutip dari unggahan kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Saat ditanya mengenai materi yang akan dibahas saat bertemu dengan eks Mentan, Jokowi mengatakan bahwa dirinya belum mengetahui.

“Ya nggak ngerti, ketemu aja belum kok,” imbuh Jokowi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sabtu, 26 April 2025
Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Sabtu, 26 April 2025
Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Sabtu, 26 April 2025
Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Sabtu, 26 April 2025
4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

Sabtu, 26 April 2025
Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Sabtu, 26 April 2025
Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Sabtu, 26 April 2025
Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025