Berita , D.I Yogyakarta

Sebuah Mobil Terbakar di Kulon Progo, Mengakibatkan Arus Lalu Lintas Tersendat

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Sebuah Mobil Terbakar di Kulon Progo, Mengakibatkan Arus Lalu Lintas Tersendat
Sebuah mobil terbakar di Kulonprogo haru ini 27 Desember 2023. (Foto: Instagram/merapi_uncover)

HARIANE - Sebuah mobil terbakar di Kulon Progo pada hari ini Rabu, 27 Desember 2023 yang menyebabkan sejumlah kendaraan tak berani melintas.

Mobil tersebut terbakar di Jalan Brosot - Toyan Lendah, Kulon Progo pada siang ini.

Sejumlah orang berupaya memadamkan api menggunakan air sungai yang berada di dekat lokasi.

Melalui informasi yang dijabarkan oleh akun Instagram Merapi Uncover dalam unggahanya, terdapat sebuah mobil pribadi yang terbakar.

"[Breaking News] telah terjadi kebakaran mobil di selatan Coto makassar wotik jalan Brosot - Toyan Lendah Kulonprogo," tulis akun Merapi Uncover pada keterangan unggahannya.

Mobil yang terbakar merupakan mobil pribadi berwarna abu kebiru-biruan dengan pelat nomor AB 1176 KT. 

Berdasarkan video yang dibagikan, terlihat sebuah mobil yang terbakar api cukup besar di bagian belakangnya. Asap yang cukup tebal pun memenuhi mobil dan terbawa angin. 

Mobil tepat berhenti di sisi kiri jalan dekat dengan sebuah aliran sungai. Terlihat dua orang pria sedang berupaya memadamkan api menggunakan ember berisi air dari sungai tersebut.

Asap dan api yang membakar mobil pun membuat akses jalan menjadi sulit untuk dilintasi. Sejumlah kendaraan dari arah yang sama maupun arah berlawanan terlihat berhenti, tak berani melintas. 

Beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran pada mobil tersebut, pengemudi mobil dinyatakan selamat.

Hingga saat ini belum diketahui kondisi selanjutnya dari mobil yang terbakar tersebut.

Demikian informasi mengenai mobil terbakar di Kulon Progo yang mengakibatkan arus lalu lintas tersendat.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025