Berita , D.I Yogyakarta

Siapa Briptu MK? Tersangka yang Tembak Pemuda Gunungkidul Hinggal Tewas

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Briptu mk
Polda DIY ungkap siapa Briptu MK, tersangka yang tembak pemuda Gunungkidul hingga tewas. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Briptu MK ditetapkan sebagai tersangka karena keteledorannya tembak pemuda Gunungkidul pada Minggu, 14 Mei 2023 malam.

Tanpa sengaja tersangka menarik pelatuk dari senjata api laras panjang jenis SS1 V1 hingga menyebabkan Aldi Apriyanto (19) meregang nyawa.

Kabidpropam Polda DIY Kombes Pol Hariyanto mengungkapkan, Briptu MK, tersangka yang tembak pemuda Gunungkidul itu bernama Muhammad Kharisma Anugerah.

Laki-laki kelahiran tahun 1995 itu merupakan lulusan SPN Selopamioro angkatan tahun 2015.

Hariyanto membeberkan, Briptu MK sendiri sebelumnya bertugas di Direskrimsus Polda DIY.

Namun karena ada pelanggaran, Briptu MK dipindah tugaskan ke Gunungkidul tepatnya di Polsek Girisubo.

Di Polsek Girisubo, kata dia, Briptu MK baru bertugas belum ada satu tahun di Unit Sabhara.

“Yang jelas ada pelanggaran, diputuskan demosi ke Polres Gunungkidul ditempatkan di Polsek Girisubo,” jelas Hariyanto saat diwawancara, Senin, 15 Mei 2023.

Paska kejadian, Briptu MK digiring ke Polda DIY untuk dilakukan penahanan.

Tersangka sendiri dikenakan Pasal 359 KUHP serta terancam sanksi terberat PDTH (Pemberhentian Dengan Tidak Hormat) karena melanggar Perpol 7 Tahun 2022 terkait kode etik Polri.

“Sidang yang memutuskan PDTH atau tidak,” ujarnya.

Terkait dengan senjata api yang dibawa untuk mengamankan pertunjukan pentas musik, Hariyanto mengatakan bahwa kebijakan itu menjadi kewenangan Polsek Girisubo.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Senin, 31 Maret 2025
Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Senin, 31 Maret 2025
Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Senin, 31 Maret 2025
Layanan Pengelolaan Sampah di Sleman Libur 2 Hari, Masyarakat Diimbau Kurangi Timbulan Sampah

Layanan Pengelolaan Sampah di Sleman Libur 2 Hari, Masyarakat Diimbau Kurangi Timbulan Sampah

Senin, 31 Maret 2025
Pemetaan Jalur Rawan, Pemudik dan Wisatawan Dilarang Melintas di Jalan Cinomati Bantul

Pemetaan Jalur Rawan, Pemudik dan Wisatawan Dilarang Melintas di Jalan Cinomati Bantul

Senin, 31 Maret 2025
Jelang Lebaran, Bupati Sleman Tinjau Pos Pengamanan dan Infrastruktur yang Rusak Akibat Longsor

Jelang Lebaran, Bupati Sleman Tinjau Pos Pengamanan dan Infrastruktur yang Rusak Akibat Longsor

Minggu, 30 Maret 2025
Libur Lebaran Tiba, Suraloka Interactive Zoo Hadirkan Zona Baru dengan Berbagai Spesies Hewan

Libur Lebaran Tiba, Suraloka Interactive Zoo Hadirkan Zona Baru dengan Berbagai Spesies Hewan

Minggu, 30 Maret 2025
Refleksi Idul Fitri 1446 H, Haedar Nashir Ingatkan Umat Muslim Tumbuhkan Jiwa Khalifatullah ...

Refleksi Idul Fitri 1446 H, Haedar Nashir Ingatkan Umat Muslim Tumbuhkan Jiwa Khalifatullah ...

Minggu, 30 Maret 2025
Seorang Warga Girimulyo Sempat Tertimbun Tanah Longsor Selama Satu Jam

Seorang Warga Girimulyo Sempat Tertimbun Tanah Longsor Selama Satu Jam

Minggu, 30 Maret 2025
Pemkab Kulon Progo Dorong Normalisasi Sungai Serang Segera Dilakukan

Pemkab Kulon Progo Dorong Normalisasi Sungai Serang Segera Dilakukan

Minggu, 30 Maret 2025