Berita , D.I Yogyakarta

Siapa Briptu MK? Tersangka yang Tembak Pemuda Gunungkidul Hinggal Tewas

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Briptu mk
Polda DIY ungkap siapa Briptu MK, tersangka yang tembak pemuda Gunungkidul hingga tewas. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Briptu MK ditetapkan sebagai tersangka karena keteledorannya tembak pemuda Gunungkidul pada Minggu, 14 Mei 2023 malam.

Tanpa sengaja tersangka menarik pelatuk dari senjata api laras panjang jenis SS1 V1 hingga menyebabkan Aldi Apriyanto (19) meregang nyawa.

Kabidpropam Polda DIY Kombes Pol Hariyanto mengungkapkan, Briptu MK, tersangka yang tembak pemuda Gunungkidul itu bernama Muhammad Kharisma Anugerah.

Laki-laki kelahiran tahun 1995 itu merupakan lulusan SPN Selopamioro angkatan tahun 2015.

Hariyanto membeberkan, Briptu MK sendiri sebelumnya bertugas di Direskrimsus Polda DIY.

Namun karena ada pelanggaran, Briptu MK dipindah tugaskan ke Gunungkidul tepatnya di Polsek Girisubo.

Di Polsek Girisubo, kata dia, Briptu MK baru bertugas belum ada satu tahun di Unit Sabhara.

“Yang jelas ada pelanggaran, diputuskan demosi ke Polres Gunungkidul ditempatkan di Polsek Girisubo,” jelas Hariyanto saat diwawancara, Senin, 15 Mei 2023.

Paska kejadian, Briptu MK digiring ke Polda DIY untuk dilakukan penahanan.

Tersangka sendiri dikenakan Pasal 359 KUHP serta terancam sanksi terberat PDTH (Pemberhentian Dengan Tidak Hormat) karena melanggar Perpol 7 Tahun 2022 terkait kode etik Polri.

“Sidang yang memutuskan PDTH atau tidak,” ujarnya.

Terkait dengan senjata api yang dibawa untuk mengamankan pertunjukan pentas musik, Hariyanto mengatakan bahwa kebijakan itu menjadi kewenangan Polsek Girisubo.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025