Gaya Hidup

Simon Cowell Unggah Penampilan Putri Ariani di Instagram : Penampilan Terfavorit Sejauh ini

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Simon Cowell unggah penampilan Putri Ariani
Simon Cowell unggah penampilan Putri Ariani di Instagram. (Instagram/agt)

HARIANE – Salah satu juri ajang America’s Got Talent 2023, Simon Cowell unggah penampilan Putri Ariani di Instagram pribadinya.

Dalam unggahannya, produser musik yang telah melahirkan banyak penyanyi kondang tersebut bahkan memuji penampilan Putri Ariani di babak semifinal AGT yang digelar pada 6 Agustus 2023 lalu.

“Sejujurnya, ini adalah salah satu penampilan terfavorit saya sejauh ini dan saya pikir @arianinismaputri adalah sosok luar biasa dengan bakat yang menakjubkan,” tulis Simon Cowell di Instagram pribadinya.

Cuplikan video penampilan Putri Ariani yang diunggah pada 7 September 2023 itupun banjir komentar positif dari para pendukungnya.

Simon Cowell Unggah Penampilan Putri Ariani di Instagram

Menyanyikan lagu milik U2 yang berjudul I Still Haven’t Found What I’m Looking For, Putri Ariani berhasil memukau juri ajang bergengsi AGT, yaitu Simon Cowell.

Tak hanya memberikan standing applause, bahkan Simon Cowell unggah penampilan Putri Ariani di Instagram pribadi miliknya.

Simon Cowell unggah penampilan Putri Ariani
Putri Ariani, salah satu peserta AGT 2023. (Instagram/arianinismaputri)

Mengetahui hal tersebut, Putri Ariani pun ikut memberikan komentar. Ia berterimakasih kepada Simon Cowell atas dukungannya.

“Thank you so much @simoncowell for your support (Terimakasih banyak @simoncowell atas dukunganmu),” tulis Putri Ariani di kolom komentar.

Seperti yang diketahui, Putri Ariani mendapatkan Golden Ticket dari Simon Cowell saat menyanyikan lagu ciptaannya sendiri saat audisi.

Seakan tak ingin mengecewakan Simon dan warga Indonesia yang memberikan dukungan penuh padanya, Putri Ariani pun tampil semaksimal mungkin pada babak semifinal.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jumat, 04 April 2025
Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Kamis, 03 April 2025
Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Kamis, 03 April 2025
Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Kamis, 03 April 2025
Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 03 April 2025
Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Kamis, 03 April 2025
18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

Kamis, 03 April 2025
Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Rabu, 02 April 2025