Berita , D.I Yogyakarta

Tanamkan Nilai Adiluhung, Pemkab Sleman Gelar Festival Upacara Adat 2024

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Tanamkan Nilai Adiluhung, Pemkab Sleman Gelar Festival Upacara Adat 2024
Festival Upacara Adat yang digelar di Lapangan Kantor Kapanewon Cangkringan. (Foto: Humas Pemkab Sleman)

HARIANE – Pemerintah Kabupaten Sleman melalui Dinas Kebudayaan kembali menyelenggarakan Festival Upacara Adat pada Rabu, 19 Juni 2024.

Acara yang berpusat di Lapangan Kantor Kapanewon Cangkringan itu diikuti oleh perwakilan 17 Kapanewon se-Kabupaten Sleman.

Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa yang hadir membuka acara secara simbolis menyambut gembira atas pelaksanaan Festival Upacara Adat 2024.

Menurut Danang, kegiatan ini menjadi bagian dari usaha bersama untuk melindungi, memelihara dan melestarikan beberapa upacara adat yang ada di setiap Kapanewon.

Dengan pelaksanaan kegiatan ini, Danang mendorong agar masyarakat dapat mengenal lebih jauh Upacara Adat dari setiap Kapanewon yang ada di Kabupaten Sleman.

“Saya yakin setiap Kapanewon memiliki tradisi upacara adat yang hampir setiap tahunnya dilaksanakan di wilayah masing-masing. Sehingga ini menjadi tugas kita, bahwa upacara adat tidak hanya menjadi rutinitas, tetapi bagaimana agenda ini kita kemas dalam sebuah acara festival agar upacara ini dapat dinikmati seluruh masyarakat Sleman,” kata Danang, Rabu, 19 Juni 2024.

Di samping itu, lanjutnya, Festival Upacara Adat juga menjadi media edukasi bagi anak muda tentang kebudayaan lokal Sleman.

Terlebih lagi, pada setiap penampilan memiliki makna dan nilai-nilai kehidupan yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Ia berharap, pelaksanaan Festival Upacara Adat ini dapat kembali dilanjutkan dengan melibatkan kelompok-kelompok budaya dari berbagai usia, sehingga pesan yang disampaikan akan lebih mudah dipahami baik oleh pemeran ataupun penonton.

Sekretaris Dinas Kebudayaan Sleman Arif Marwoto menyampaikan, Festival Upacara Adat dilaksanakan sebagai upaya penguatan nilai kearifan lokal.

Selain itu, penyelenggaraan kegiatan ini juga dikatakan Arif meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap Upacara Adat yang dimiliki pada masing-masing Kapanewon, serta mewariskan nilai-nilai kearifan lokal pada generasi muda.

“Bentuk kegiatan ini berupa penampilan berbagai upacara adat yang ada di Sleman dalam bentuk arak-arakan dan penampilan di depan dewan juri,” jelas Arif.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Daftar Event Jakarta Minggu Ini 29-30 Juni 2024, Ada Pesta Rakyat dan Exhibition ...

Daftar Event Jakarta Minggu Ini 29-30 Juni 2024, Ada Pesta Rakyat dan Exhibition ...

Sabtu, 29 Juni 2024 16:12 WIB
Dapat Gelontoran Anggaran Rp 5 Miliar, Padukuhan Wota-wati Berbenah Menuju Desa Wisata

Dapat Gelontoran Anggaran Rp 5 Miliar, Padukuhan Wota-wati Berbenah Menuju Desa Wisata

Sabtu, 29 Juni 2024 15:05 WIB
Jasad Anak Terperosok ke Saluran Air di Bekasi Ditemukan, Korban Dimakamkan Hari ini

Jasad Anak Terperosok ke Saluran Air di Bekasi Ditemukan, Korban Dimakamkan Hari ini

Sabtu, 29 Juni 2024 15:03 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 29 Juni 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 29 Juni 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 29 Juni 2024 10:50 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 29 Juni 2024 Naik Tipis, Cek Disini ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 29 Juni 2024 Naik Tipis, Cek Disini ...

Sabtu, 29 Juni 2024 10:50 WIB
Ramalan Zodiak Besok Minggu 30 Juni 2024 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Ramalan Zodiak Besok Minggu 30 Juni 2024 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Sabtu, 29 Juni 2024 09:32 WIB
Jadwal SIM keliling Bekasi Juni 2024, Cek Perubahan Lokasi Hari Ini

Jadwal SIM keliling Bekasi Juni 2024, Cek Perubahan Lokasi Hari Ini

Sabtu, 29 Juni 2024 08:44 WIB
Ramalan Zodiak Minggu 30 Juni 2024 Lengkap untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Ramalan Zodiak Minggu 30 Juni 2024 Lengkap untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Sabtu, 29 Juni 2024 08:44 WIB
Jadwal SIM Keliling Gresik Juni 2024, Cek Lokasi Hari Ini

Jadwal SIM Keliling Gresik Juni 2024, Cek Lokasi Hari Ini

Sabtu, 29 Juni 2024 06:56 WIB
Jadwal SIM Keliling Sukabumi Juni 2024, Khusus Minggu Terakhir

Jadwal SIM Keliling Sukabumi Juni 2024, Khusus Minggu Terakhir

Sabtu, 29 Juni 2024 02:43 WIB