Berita , D.I Yogyakarta

Tunggu Rekomendasi dari Cak Imin, DPC PKB Kota Yogya Belum Tentukan Arah Dukungan Paslon Pilkada 2024

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Rekomendasi dari Cak Imin, DPC PKB Kota Yogya Belum Tentukan Arah Dukungan Paslon Pilkada 2024
Ketua DPC PKB Kota Yogyakarta, Solihul Hadi (tengah) saat diwawancarai, Rabu, 26 Juni 2024. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Yogyakarta sampai dengan hari ini, Rabu, 26 Juni 2024 belum menentukan arah keberpihakan terhadap salah satu calon Wali Kota yang dimungkinkan bakal maju pada kontestasi Pilkada 2024.

Hal tersebut dikatakan Ketua DPC PKB Kota Yogyakarta, Solihul Hadi. Menurutnya, siapa yang bakal didukung PKB Kota Yogya di Pilkada 2024 tergantung pada keputusan atau arahan yang dibuat Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

“Kami belum melakukan dukungan deklarasi secara resmi terhadap calon Wali Kota maupun calon Wakil Wali Kota mengingat ada mekanisme di mana nanti kami mengikuti perintah DPP PKB melalui rekomendasi. Rekomendasi ini nanti akan turun kepada siapa, itulah yang harus kita ikuti karena kita di dalam partai menjalankan apa yang menjadi perintah pimpinan tertinggi partai kita,” kata Hadi, Rabu, 26 Juni 2024.

Begitu pula mengenai koalisi dengan partai lain, hingga saat ini DPC PKB Kota Yogya belum menentukan akan berlabuh dengan siapa.

Hadi mengaku, sejauh ini pihaknya masih membangun komunikasi dengan berbagai partai politik.

Untuk keputusan berkoalisi dengan partai politik mana, pihaknya masih menunggu rekomendasi dari DPP PKB.

“Untuk kemudian kami berkoalisi dengan siapa, ini masih dalam tahap komunikasi. Karena belum ada yang sampai mengambil rekomendasi,” jelasnya.

Untuk diketahui DPC PKB Kota Yogya telah merilis hasil survei elektabilitas terhadap sejumlah nama yang digadang-gadang bakal maju sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota pada kontestasi Pilkada 2024.

Survei yang dilakukan pada 30 Mei hingga 2 Juni 2024 itu melibatkan 660 responden yang tersebar secara proposional di 14 kecamatan dan 45 kalurahan se-Kota Yogya.

Pada survei tersebut menghasilkan nama Heroe Poerwadi yang merupakan mantan Wakil Wali Kota Yogyakarta menduduki puncak popularitas dengan hasil 91,21 persen.

Begitu pula dengan survey elektabilitas, nama Heroe Poerwadi menduduki posisi teratas dengan hasil 52,73 persen sebagai kandidat calon Wali Kota.

Disinggung mengenai kedekatannya dengan Partai Amanat Nasional (PAN), mengingat Heroe sendiri menjadi kandidat calon Wali Kota melalui PAN, menurutnya nama Heroe Poerwadi berpeluang besar menjadi pilihan DPC PKB Kota Yogya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB