Berita , D.I Yogyakarta

Waduh! DBD di Gunungkidul Meningkat, Terbaru 1 Anak Meninggal Dunia

profile picture Pandu S
Pandu S
Kasus DBD di Gunungkidul Kembali Meningkat, Terbaru 1 Anak Meninggal Dunia
Ilustrasi Nyamuk. (Foto: Freepik)

HARIANE - Seorang anak berusia 12 tahun di Kabupaten Gunungkidul dilaporkan meninggal dunia akibat Demam Berdarah (DBD).

Meninggalnya anak tersebut menambah jumlah kasus sepanjang Tahun 2024, menjadi lima anak meninggal dunia akibat terpapar penyakit DBD.

Dihimpun dari data Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul, angka kematian akibat penyakit DBD rata-rata saat memasuki fase Dengue Shock Syndrome (DSS). Tercatat, sebanyak 916 kasus ditemukan selama Tahun 2024.

Kepala Dinkes Gunungkidul Ismono mengatakan, anak berusia 12 tahun yang terjangkit DBD hingga berujung meninggal dunia itu sebelumnya sempat mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Islam (RSI) Karangmojo, pada Kamis (22/8) lalu. 

"Saat itu, pasien mengalami panas," kata Ismono saat dihubungi, Kamis, 29 Agustus 2024.

Setelah menjalani perawatan selama empat hari di RSI Karangmojo, bocah tersebut lalu mengalami DSS hingga terpaksa harus dirujuk ke RSUP Sardjito. Namun, nyawa bocah 12 tahun itu tidak tertolong. 

"Meninggal dunia di RSUP Sardjito saat fase DSS," tambahnya.

Sebelumnya, pada awal triwulan pertama di Tahun 2024, tepatnya hingga bulan Maret, kasus DBD di Gunungkidul mengalami kenaikan yang signifikan hingga mencapai 177 kasus.

Sebagai upaya pencegahan bertambahnya kasus, Dinkes Gunungkidul kemudian rutin melakukan fogging fokus. 

"Setelah itu menurun, data terakhir kami pada akhir Juli 2024 terdapat 97 kasus," ujarnya.

Setelah muncul kasus baru yang berujung meninggalnya anak tersebut, pihaknya kembali melakukan fogging fokus di rumah bocah tersebut. Ia juga memastikan, bahwa tidak ada keterlambatan perawatan kepada pasien DBD itu.

Dalam penanganan DBD di Gunungkidul, pihaknya juga telah mengajukan anggaran tambahan untuk memperluas area fogging fokus di beberapa wilayah yang terdapat kasus DBD.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB