Berita , D.I Yogyakarta

10 Tahun Belum Kantongi Sertifikat, Penghuni Apartemen Malioboro City Regency akan Laporkan PT IH

profile picture Tim Red 2
Tim Red 2
10 Tahun Belum Kantongi Sertifikat, Penghuni Apartemen Malioboro City Regency akan Laporkan PT IH
Aksi pemilik Apartemen Malioboro City Regency turun ke jalan tuntut penerbitan sertifikat. (Foto: Hariane)

HARIANE - Para penghuni apartemen yang tergabung dalam Paguyuban Pemilik Apartemen Malioboro City Regency (MCR) berencana akan melaporkan PT Inti Hosmed (PT IH) ke Bareskrim Polri. 

Pasalnya, meski sudah 10 tahun membayar lunas apartemen yang mereka tempati, para penghuni belum juga mengantongi Akta Jual Beli (AJB) dan Sertifikat Hak Milik (SHM) Satuan Rumah Susun (SRS). 

Sebaliknya, gedung apartemen yang di berlokasi di Kalurahan Caturtunggal, Depok, Sleman itu kini justru beralih kepemilikan. Dari PT IH ke PT MNC.

Kabar perpindahan kepemilikan MCR yang dilakukan tanpa pemberitahuan ini membuat para penghuni makin khawatir. 

Terlebih, saat ini PT IH sedang melakukan proses homologasi atau proses kepailitan. Proses itu sudah berlangsung selama 30 bulan dan tinggal menyisakan 15 bulan lagi. 

"Jika sudah pailit bagaimana nasib kita. Sementara gedung aparatemen ini sudah dimiliki oleh Bank MNC. Kami mau mengajukan kemana lagi?" Koordinator Pemilik Unit Aparatemen MCR, Edi Hardiyanto saat menggelar aksi damai menuntut kejalasan AJB dan SHM di jalan Laksda Adisutjipto, Kalurahan Caturtunggal, Depok, Sleman, Kamis 8 Juni 2023.

"Kalau mau menuntut ke pihak MNC, harus bertemu siapa? kami tidak tahu. Sementara PT IH komisaris dan direksinya kami tidak tahu. Siapa, di mana.  Tidak pernah PT IH menjelaskan secara gamblang komisarisnya siapa. Berganti- ganti terus. Kami minta mereka semua keluar," lanjutnya. 

Menurut Edi, para menghuni MCR hanya berusaha menuntut penyerahan AJB dan SHM SRS yang menjadi hak mereka.

Setidaknya, ada 174 penghuni dari 215 unit MRC yang tergabung dalam paguyuban menuntut kejelasan ini. 

Rata-rata, mereka membeli unit di tahun 2013-2014 dan sudah melunasi pembayaran di kisaran harga Rp 300 juta - Rp 500an juta per unit. 

Salah satu pemilik unit apartemen, Budiyono yang membeli tipe single-bed unit di tahun 2013 seharga Rp 300 juta mengatakan, Mekanisme pembelian dilakukan dengan membayar uang muka sebesar 50 persen dengan 6 kali pembayaran. 

Dia melunasi pembelian unit pada tahun 2017 setelah melakukan 13 kali angsuran sisa pembayaran. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Banyak Tumpukan Sampah Liar di Jalan Ringroad Selatan, Begini Kata DLH Bantul

Banyak Tumpukan Sampah Liar di Jalan Ringroad Selatan, Begini Kata DLH Bantul

Kamis, 15 Mei 2025
Polres Bantul Periksa 8 Saksi di Kasus Duel Maut Tewaskan Pelajar Bersajam di ...

Polres Bantul Periksa 8 Saksi di Kasus Duel Maut Tewaskan Pelajar Bersajam di ...

Kamis, 15 Mei 2025
Penjualan Lesu, Pedagang Sapi Hewan Kurban Enggan Simpan Stok Terlalu Banyak

Penjualan Lesu, Pedagang Sapi Hewan Kurban Enggan Simpan Stok Terlalu Banyak

Kamis, 15 Mei 2025
Terima Tawaran Pindah ke Eks Menara Coffee, Warga TKP ABA Sampaikan Sejumlah Permohonan ...

Terima Tawaran Pindah ke Eks Menara Coffee, Warga TKP ABA Sampaikan Sejumlah Permohonan ...

Kamis, 15 Mei 2025
Emosional, Wali Kota Yogyakarta Terharu Dengarkan Keluh Kesah Penghuni TKP Abu Bakar Ali

Emosional, Wali Kota Yogyakarta Terharu Dengarkan Keluh Kesah Penghuni TKP Abu Bakar Ali

Kamis, 15 Mei 2025
Gunungkidul Butuh Ribuan Unit PJU, Ini Skema yang Digagas Pemerintah

Gunungkidul Butuh Ribuan Unit PJU, Ini Skema yang Digagas Pemerintah

Kamis, 15 Mei 2025
Hajar dan Peras Sopir Truk di Terboyo Semarang, 2 Preman Ditangkap

Hajar dan Peras Sopir Truk di Terboyo Semarang, 2 Preman Ditangkap

Kamis, 15 Mei 2025
Jelang Iduladha, Pandai Besi di Pandak Bantul Masih Sepi Pesanan

Jelang Iduladha, Pandai Besi di Pandak Bantul Masih Sepi Pesanan

Kamis, 15 Mei 2025
Catat! Ini Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 16 Mei 2025 ke Madinah

Catat! Ini Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 16 Mei 2025 ke Madinah

Kamis, 15 Mei 2025
100 Slop Rokok Jemaah Haji Disita Bea Cukai Arab Saudi, Begini Kronologinya

100 Slop Rokok Jemaah Haji Disita Bea Cukai Arab Saudi, Begini Kronologinya

Kamis, 15 Mei 2025