Pendidikan
Bantuan Biaya Hidup KIP Kuliah untuk D1, D2, D3, S1, sampai yang Mengambil Program Profesi
Bantuan biaya hidup ini dibagi menjadi lima klaster besaran berdasarkan wilayah yang didasarkan pada hasil survei besaran biaya hidup dan survei sosial ekonomi nasional oleh Badan Pusat Statistik.
Jadi, ada yang dapat sebesar Rp 800 ribu, Rp 950 ribu, Rp 1,1 juta, Rp 1,25 juta, dan Rp 1,4 juta per bulan.
Berikut batas maksimal bantuan biaya hidup KIP Kuliah yang akan diperoleh berdasarkan jenjang dan masa studi yang diambil mahasiswa penerima KIP Kuliah.
1. D1 maksimal 2 semester dengan total maksimal bantuan biaya hidup maksimal Rp 8,4 juta
2. D2 maksimal 4 semester dengan total maksimal bantuan biaya hidup maksimal Rp 16,8 juta
3. D3 maksimal 6 semester dengan total maksimal bantuan biaya hidup maksimal Rp 25,2 juta
4. S1 maksimal 8 semester dengan total maksimal bantuan biaya hidup maksimal Rp 33,6 juta
5. Profesi Dokter, Dokter Gigi dan Dokter Hewan maksimal 4 semester dengan total maksimal bantuan biaya hidup maksimal Rp 16,8 juta
6. Profesi Ners, Apoteker dan Guru maksimal 2 semester dengan total maksimal bantuan biaya hidup maksimal Rp 8,4 juta
Sekian informasi terkait bantuan biaya hidup KIP Kuliah berdasarkan jenjang dan masa studi masing-masing.****