Berita
Daftar 20 Polisi Langgar Etik Pada Tragedi Kanjuruhan, 11 Diantaranya Lakukan Penembakan Gas Air Mata
Rini Agustin
Daftar 20 Polisi Langgar Etik Pada Tragedi Kanjuruhan, 11 Diantaranya Lakukan Penembakan Gas Air Mata
Kemudian sisanya adalah 11 personel polisi yang menembakkan gas air mata di lokasi kejadian.
"Terdapat 11 personel yang menembakkan gas air mata, ke tribun selatan kurang lebih tujuh tembakan, tribun utara satu tembakan, dan ke lapangan tiga tembakan.
Hal ini yang kemudian mengakibatkan para penonton terutama yang ada di tribun yang ditembakkan tersebut kemudian panik, merasa pedih dan kemudian berusaha meninggalkan arena," ungkap Sigit.
Adapun dari segi pidana, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menetapkan enam orang sebagai tersangka utama Tragedi Kanjuruhan.
BACA JUGA : Kapolri Tetapkan 6 Tersangka Tragedi Kanjuruhan Malang, Berikut Daftar Nama dan PerannyaMereka adalah Dirut PT LIB AHL, Ketua Panitia Pelaksana Arema FC AH, Kabag Ops Polres Malang Kompol WSP, Kasat Samapta Polres Malang AKP BSA, Komandan Kompi Brimob Polda Jatim AKP H, dan Security Officer SS. Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyatakan, sampai dengan saat ini, tim dari Bareskrim, Polda Jawa Timur, Propam dan Litsus Polri masih terus bekerja dengan mengedepankan penyidikan Scientific Crime Investigation (SCI). "Tentunya tim masih terus bekerja. Kami berharap masyarakat sabar dan mempercayakan sepenuhnya pengusutan perkara ini kepada kami. Sejak awal kami sudah berkomitmen untuk mengusut tuntas hal ini," ungkap Dedi. Setelah ditemukannya terduga 20 polisi langgar etik pada Tragedi Kanjuruhan, sampai saat ini jajaran kepolisian masih mengusut tuntas kasus Tragedi Kanjuruhan, Malang yang terjadi pada 1 Oktober 2022 lalu. ****
Tags
Kerusuhan di Kanjuruhan
tragedi kanjuruhan
Tersangka Tragedi Kanjuruhan
Polisi langgar etik pada Tragedi Kanjuruhan
20 Polisi langgar etik pada Tragedi Kanjuruhan
Daftar 20 Polisi langgar etik pada Tragedi Kanjuruhan
Daftar nama 20 Polisi langgar etik pada Tragedi Kanjuruhan
Polisi langgar etik pada Tragedi Kanjuruhan Malang
Polisi langgar etik Tragedi Kanjuruhan