Berita , D.I Yogyakarta , Ekbis

Harga Cabai di Kota Yogyakarta Melonjak, Lima Kali Lipat dari Sebelumnya

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Harga Cabai di Kota Yogyakarta Melonjak, Lima Kali Lipat dari Sebelumnya
Pejabat Walikota Yogyakarta, Singgih Raharjo dalam jumpa pers di Balai Kota soal harga cabai di Kota Yogyakarta Rabu, 8 November 2023. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE- Harga cabai di Kota Yogyakarta dalam beberapa waktu terakhir mengalami kenaikan yang cukup signifikan. 

Kenaikan harga cabai salah satunya disebabkan oleh kondisi kemarau yang berkepanjangan yang membuat panen pun menjadi terhambat.

Pejabat Walikota Yogyakarta, Singgih Raharjo mengatakan harga cabai di Pasar Beringharjo berdasarkan informasi salah satu pedagang sudah mencapai lima kali lipat dari harga biasanya dengan harga tertinggi Rp 85 ribu/kg.

Untuk mengatasi hal tersebut, Pemkot melakukan mekanisme operasi pasar yang sudah dilakukan di beberapa wilayah. 

"Jadi kita lakukan pergerakan pangan murah dan operasi pasar, tadi sudah dilakukan di beberapa wilayah (di Kota Gedhe), untuk menjaga pasokan harganya," ujarnya dalam jumpa pers di Balai Kota pada Rabu, 8 November 2023.

Singgih juga mewaspadai terjadi kenaikan harga dan inflasi pada libur Natal dan Tahun Baru karena akan memengaruhi permintaan kebutuhan para wisatawan. 

"Sehingga meminta untuk Dinas Pertanian dan Pangan juga mengantisipasi hal ini, karena kita harus punya cadangan makanan yang baik," ujarnya. 

Harga Cabai di Kota Yogyakarta Bisa Berubah Sewaktu-waktu

Sebelumnya Kepala Bidang Ketersediaan, Pengawas, dan Pengendalian Perdagangan Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta Sri Riswanti harga cabai di pasar bisa berubah-ubah bahkan dalam satu hari. 

“Harga hariannya fluktuatif, bahkan pernah harga pagi dan sore bisa berbeda,” ujarnya dalam warta. jogjakota.go.id. pada Senin, 06 November 2023.

Harga cabai di Kota Yogyakarta dari komoditi cabai jenis rawit hijau dan keriting merah terpantau seharga Rp 60 ribu/kg. Selain itu cabai merah besar dibanderol dengan harga Rp 40 ribu/kg.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025