Berita , Nasional , Wisata , Pilihan Editor
Alasan Harga Tiket Masuk Taman Nasional Komodo Naik per 1 Agustus 2022, Wakil KLHK : Penting Melakukan Pembatasan Kunjungan
Martina Herliana
Alasan Harga Tiket Masuk Taman Nasional Komodo Naik per 1 Agustus 2022, Wakil KLHK : Penting Melakukan Pembatasan Kunjungan
HARIANE – Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Balai Taman Nasional Komodo (BTNK) mengumumkan adanya rencana kenaikan harga tiket masuk Taman Nasional Pulau Komodo per 1 Agustus 2022.
Pemberitaan terkait penetapan kenaikan harga tiket masuk Taman Nasional Komodo itupun telah dibenarkan oleh pihak pengelola.
Terkait naiknya harga tiket mauk Taman Nasional Komodo ini pun kemudian memenuhi media sosial di Indonesia.
BACA JUGA : Alasan Tiket Borobudur Naik Jadi Rp 750 Ribu, Dirut TWC: Terkikis Karena Gesekan Kaki
Lantas apa alasan harga tiket masuk Taman Nasional Komodo naik?
Taman Nasional Komodo bukanlah sekedar destinasi wisata melainkan sebuah kawasan konservasi sehingga pengelolaannya tidak bisa disamakan dengan objek wisata pada umumnya. Dilansir dari laman resmi Pemerintah Provinsi NTT, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan menekankan pentingnya pemberlakuan pembatas kuatu pengunjung di Taman Nasional Komodo demi menjaga kelestarian populasi biawak komodo. “Perlu diatur jumlah maksimum yang dapat ditampung agar tidak berdampak pada pelestarian satwa komodo,” ujar Wakil Menteri LHK, Alue Dohong pada konferensi pers yang digelar bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur. Kenaikan harga bisa berdampak pada jumlah pengunjung wisata yang datang ke Pulau Komodo sehingga berdampak pula bagi satwa yang ada khususnya komodo. Diketahui tarif masuk Pulau Komodo per Juli 2022 akan naik senilai Rp 3,75 juta per orang per tahun dengan tujuan untuk konsevasi komodo atau menjaga kelestarian lingkungan. Selain itu, pengunjung juga akan dibatasi 200 ribu per tahun. Adapun biaya tersebut akan diterapkan mulai tanggal 1 Agustus 2022 dengan sistem kolektif per empat orang sebesar Rp 15 juta. Biaya Rp 15 juta untuk empat orang ini sudah termasuk biaya tiket masuk, sehingga wisatawan yang menunjungi TN Komodo dalam tahun yang sama tidak perlu membayar tiket masuknya lagi.BACA JUGA : Harga Tiket Borobudur Tetap Rp 50 Ribu, Tapi Ini yang Perlu Diketahui oleh Wisatawan