Berita , Pendidikan , Pilihan Editor
Inilah Sejarah dan Penyebab Islamophobia, Phobia Diskriminasi yang Trending di Twitter Hari Ini
Fadila Nur
Inilah Sejarah dan Penyebab Islamophobia, Phobia Diskriminasi yang Trending di Twitter Hari Ini
HARIANE - Akhir-akhir ini, sejarah dan penyebab Islamophobia semakin banyak dibahas oleh masyarakat tanah air bahkan dunia.
Dari namanya, sejarah dan penyebab Islamophobia jelas merujuk pada prasangka, diskriminasi, dan kebencian sekelompok orang pada agama Islam yang notobenenya banyak dianut oleh masyarakat Indonesia.
Trending-nya sejarah dan penyebab Islamophobia di Twitter dilatarbelakangi oleh unggahan akun Twitter @faizalassegaf yang menyoroti tumbuh suburnya Islamophobia sebagai akibat dari kepemimpinan nasional yang amburadul dan korup.
"Di negara manapun, ketika kekuasaan dipegang oleh mrk yg jujur, bebas dari kejahatan korupsi & berwawasan luas, sdh pasti hidup rakyat harmoni tdk membenci Islam. Suburnya Islamophobia dlm 7 thn ini, berpusat pd kepemimpinan nasional yg amburadul & korup," tulis akun Twitter @faizalassegaf.
Baca Juga: Sejarah Islam di Alhambra, Kota di Spanyol yang Menyimpan Banyak Tempat Penuh Misteri
Selain menjadi trending di tanah air, ternyata sejarah dan penyebab Islamophobia diawali pada sebuah peristiwa sejarah yang terjadi pada abad ke-5 hingga ke-15 masehi. Alhasil, istilah Islamophobia tumbuh subur di kalangan bangsa barat hingga sekarang.