Berita , D.I Yogyakarta
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 29 Februari 2024, Padam Selama Beberapa Jam
HARIANE - PLN Jogja menginformasikan jadwal pemadaman listrik Jogja hari Kamis, 29 Februari 2024 sebagai himbauan kepada masyarakat.
Pasalnya, aktivitas pemutusan jaringan listrik tersebut akan berimbas dalam jangka waktu yang cukup lama sehingga dapat mengganggu kegiatan masyarakat terkait kelistrikan.
Pemadaman akan berlangsung kurang lebih selama 3 jam dari pagi hingga siang dan melanda ULP Sleman, Wates dan Sedayu.
Lokasi Pemadaman Listrik Jogja 29 Februari 2024
Sebelum menuju jadwal pemadaman, terdapat himbauan dari petugas PLN terkait beberapa hal yang harus diperhatikan oleh masyarakat, diantaranya sebagai berikut:
1. Dilarang mendirikan bangunan, tiang antena atau baliho dekat dengan jaringan listrik (jarak aman 3M dari jaringan listrik).
2. Dilarang bermain layang-layang di bawah atau dekat dengan jaringan listrik.
3. Dilarang menebang pohon sembarangan yang berdekatan dengan jaringan listrik tanpa berkonsultasi dengan petugas.
4. Dilarang melemparkan benda ke jaringan listrik.
Jadwal pemadaman listrik Jogja hari Kamis, 29 Februari 2024 telah disampaikan oleh Humas PT PLN Jogja melalui link yang disebarkan.
Diketahui, penghentian arus listrik sementara ini akan melanda sebagian wilayah di Sleman disebabkan oleh adanya kegiatan pemeriksaan jaringan preventif oleh PLN setempat.
Bagi warga Jogja yang terdampak diharapkan dapat mengantisipasi sebelumnya karena durasi pemadaman berlangsung cukup lama.