Berita , Jabodetabek

Kebakaran di Jakarta Timur Hari ini, Diduga Karena Korsleting Listrik

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Kebakaran di Jakarta Timur Hari ini, Diduga Karena Korsleting Listrik
Kebakaran di Jakarta Timur hari ini melanda sebuah lapak. (Instagram/@damkarjakartatimur)

HARIANE - Telah terjadi kebakaran di Jakarta Timur hari ini, Sabtu 16 Desember 2023 pagi.

Kebakaran tersebut melanda sebuah lapak yang berada di Jalan TPU Pondok Kelapa RT 02 RW 03, Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.

Menurut Pemadam Kebakaran (Damkar) Jakarta Timur, kebakaran tersebut diduga disebabkan karena korsleting listrik.

Kronologi Kebakaran di Jakarta Timur Hari ini

Petugas Damkar sedang berupaya memadamkan api. (Instagram/@damkarjakartatimur)

Seperti dirilis oleh Damkar Jakarta Timur melalui akun Instagram resminya, kebakaran hari ini melanda sebuah lapak dengan luas 600 meter persegi.

"Telah terjadi kebakaran pada sebuah lapak seluas 600 Meter² yang berada di Jl.TPU Pondok Kelapa RT.02 RW.03 Kel.Pondok Kopi Kec.Duren Sawit Jakarta Timur," rilis Damkar Jakarta Timur.

Menurut keterangan dari warga setempat, api terlihat sudah membesar dari sisi belakang lapak saat pertama kali diketahui.

Mengingat sebagian material lapak terbuat dari bahan yang mudah terbakar, api kemudian dengan cepat menyebar ke bagian yang lainnya. Kebakaran ini diduga disebabkan karena korsleting listrik.

Pihak Sudin Gulkarmat Jakarta Timur yang menerima laporan tersebut pada pukul 07.20 WIB kemudian mengerahkan 15 unit pompa dan personel menuju lokasi.

Dalam vdeo yang diunggah, terlihat kobaran api yang membesar di area lapak.

Video kemudian menampilkan saat para petugas sedang berusaha melakukan proses pemadaman.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Mengenal Atlet Disabilitas dari Gunungkidul yang Pecahkan Rekor Angkat Beban di Peparnas Solo

Mengenal Atlet Disabilitas dari Gunungkidul yang Pecahkan Rekor Angkat Beban di Peparnas Solo

Jumat, 18 Oktober 2024 11:15 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 18 Oktober 2024 11:10 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 18 Oktober 2024 11:09 WIB
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Sedayu Bantul Tewaskan Dua Orang

Kronologi Kecelakaan Beruntun di Sedayu Bantul Tewaskan Dua Orang

Jumat, 18 Oktober 2024 11:09 WIB
Kecelakaan Beruntun 3 Truk di Jalan Sedayu Bantul, Korban Tewas Dua Orang

Kecelakaan Beruntun 3 Truk di Jalan Sedayu Bantul, Korban Tewas Dua Orang

Jumat, 18 Oktober 2024 11:08 WIB
HK Fun Run 2024 Magelang : Rekayasa Lalu Lintas hingga Lokasi Parkir

HK Fun Run 2024 Magelang : Rekayasa Lalu Lintas hingga Lokasi Parkir

Kamis, 17 Oktober 2024 22:08 WIB
Pemkot Yogyakarta Perkuat Upaya Penurunan Stunting Lewat Audit Kasus Stunting Siklus Kedua

Pemkot Yogyakarta Perkuat Upaya Penurunan Stunting Lewat Audit Kasus Stunting Siklus Kedua

Kamis, 17 Oktober 2024 21:36 WIB
Jadwal SIM Keliling Sukabumi Oktober 2024, Minggu KetigaTanggal 14-20

Jadwal SIM Keliling Sukabumi Oktober 2024, Minggu KetigaTanggal 14-20

Kamis, 17 Oktober 2024 20:03 WIB
Titiek Soeharto Ucapkan Selamat Ulang Tahun Ke-73 untuk Prabowo Subianto

Titiek Soeharto Ucapkan Selamat Ulang Tahun Ke-73 untuk Prabowo Subianto

Kamis, 17 Oktober 2024 20:02 WIB
Seribu Pelajar Duta Tramtibum Jakarta 2024 Diharapkan Jadi Agen Perubahan

Seribu Pelajar Duta Tramtibum Jakarta 2024 Diharapkan Jadi Agen Perubahan

Kamis, 17 Oktober 2024 19:26 WIB