Berita , Nasional

Komisi VI DPR RI Pertanyakan Rencana Impor KRL Bekas, Apa Urgensinya?

profile picture Meilisa Jibrani
Meilisa Jibrani
rencana impor KRL bekas
Rapat PT.KAI dan Komisi VI DPRI RI yang membahas soal rencana impor KRL bekas dari Jepang. (Foto: Youtube/Komisi VI DPR RI Channel)

HARIANE - Rencana impor KRL bekas oleh PT.KCI (Kereta Commuter Indonesia) telah sampai pada fase Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama dengan Komisi VI DPR RI pada Senin, 27 Maret 2023. 

Dalam rapat yang membahas rencana impor KRL bekas tersebut, pertanyaan dari salah satu anggota Komisi VI DPR RI banjir kritik dari masyarakat di media sosial. 

Dalam rapat soal rencana impor KRL bekas tersebut, Direktur Utama PT.KAI sempat menyebutkan rencana impor gerbong bekas akan diambil dari Jepang. 

Anggota Komisi VI DPR RI Pertanyakan Urgensi Rencana Impor KRL Bekas

Dalam rapat bersama Komisi VI DPR RI pada Senin, 27 Maret 2023, PT.KAI sempat menyebut beberapa alasan mengapa rencana impor KRL bekas harus dilakukan. 

Direktur PT.KCI, Suryawan, mengungkapnya pihaknya perlu untuk mengimpor KRL karena selain adanya penambahan kapasitas penumpang, pergantian beberapa gerbong yang sudah tua juga diperlukan atas pertimbangan keselamatan. 

Atas fakta tersebut, salah satu anggota Komisi VI DPR RI, Evita Nursanty, mempertanyakan urgensi PT.KAI tersebut. 

“Apakah kita chaos? Apakah kalau kita tidak impor ini barang apakah kita akan chaos?” tanya Evita dalam rapat tersebut. 

Menurutnya, chaos yang terjadi di Commuter Line biasanya pada saat momen-momen tertentu saja seperti lebaran atau tahun baru. 

Menurutnya, momen tersebut sudah terlewat sehingga ia bingung mengapa KAI tetap ingin mengimpor KRL dari Jepang. 

“Ini (momen lebaran dan tahun baru) sudah lewat semua ke khaosan kita. Apakah ini suatu urgensi yang kalau kita tidak impor ini chaos? Itu yang menjadi pertanyaan saya,” tambahnya lagi. 

Ungkapannya tersebut mendapat tanggapan beragam dari warga media sosial. Ada yang menganggap Evita tidak paham apa yang dirasakan oleh pengguna KRL yang setiap hari harus berdesakan. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

Senin, 29 April 2024 17:48 WIB
Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Senin, 29 April 2024 16:39 WIB
Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Senin, 29 April 2024 16:36 WIB
Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Senin, 29 April 2024 16:28 WIB
Daftar Formasi Tiga Panel Hakim MK dalam Penanganan PHPU Pileg 2024, Ada Anwar ...

Daftar Formasi Tiga Panel Hakim MK dalam Penanganan PHPU Pileg 2024, Ada Anwar ...

Senin, 29 April 2024 15:26 WIB
Digelar di Lapangan Paseban, Polres Bantul dan Pemkab Bantul Gelar Nonton Bareng Timnas ...

Digelar di Lapangan Paseban, Polres Bantul dan Pemkab Bantul Gelar Nonton Bareng Timnas ...

Senin, 29 April 2024 13:59 WIB
Terima Perintah DPP, DPC PKB Bantul Bakal Buka Pendaftaran Bacabup Pekan Ini

Terima Perintah DPP, DPC PKB Bantul Bakal Buka Pendaftaran Bacabup Pekan Ini

Senin, 29 April 2024 13:00 WIB
9 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Jogja, Bantul, Sleman, Gunungkidul dan ...

9 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Jogja, Bantul, Sleman, Gunungkidul dan ...

Senin, 29 April 2024 12:37 WIB
Evakuasi 3 ABK Tewas Usai Terjebak di Perairan Marunda Jakut, Diduga Akibat Menghirup ...

Evakuasi 3 ABK Tewas Usai Terjebak di Perairan Marunda Jakut, Diduga Akibat Menghirup ...

Senin, 29 April 2024 12:07 WIB
Peringatan Hari Buruh, Aturan Ganjil Genap Ditiadakan pada 1 Mei 2024

Peringatan Hari Buruh, Aturan Ganjil Genap Ditiadakan pada 1 Mei 2024

Senin, 29 April 2024 12:07 WIB