Berita , D.I Yogyakarta

Marak Kasus Klitih, Polisi Beberkan Wilayah Rawan Kejahatan Jalanan di Kabupaten Bantul

profile picture Andi May
Andi May
Marak Kasus Klitih, Polisi Beberkan Wilayah Rawan Kejahatan Jalanan di Kabupaten Bantul
Ilustrasi Klitih atau Kejahatan Jalanan. (Foto: Freepik).

HARIANE - Kasus kejahatan jalanan atau klitih semakin marak terjadi di Kabupaten Bantul. 

Polres Bantul mencatat sebanyak 20 kasus klitih berhasil diungkap sepanjang Tahun 2023 di sejumlah wilayah di Kabupaten Bantul.

Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Bantul, AKBP Michael R Risakotta saat diwawancarai awak media, Jumat 29 September 2023. 

"Wilayah yang paling sering kami temukan yakni di daerah Banguntapan, Kasihan, Sewon dan Kretek," ujar Michael. 

Menurutnya, rawannya kasus kejahatan diempat wilayah tersebut dikarenakan mobilitas masyarakat yang sangat tinggi dari daerah lain. 

Selain itu, perbatasan antara kota Yogyakarta dan Kabupaten Bantul menjadi salah satu faktor tingkat kejahatan jalanan dapat terjadi. 

"Perbatasan kota kerap kali dijadikan sebagai tempat perkumpulannya anak - anak muda," ungkapnya. 

Kasus kejahatan jalanan, lanjut Michael, sering didapatkan anak muda atau para remaja sebagai pelaku tindak kejahatan tersebut. 

"Waktunya juga beragam biasa di tengah malam ataupun dini hari sehingga menjadi waktu - waktu yang rawan terhadap kejahatan jalanan," tuturnya. 

Ia mengimbau kepada masyarakat khususnya orang tua untuk tidak membiarkan anak - anaknya keluar di atas pukul 10 malam. 

Hal itu menurutnya, agar para remaja tidak menjadi korban ataupun pelaku kejahatan jalanan.

Para remaja yang telah diamankan, kata Michael, enggan mengakui atau memberiahu motif sehingga nekat melakukan aksi tidak terpuji itu.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB