HARIANE - Kabar terbaru datang dari dunia sepakbola Kediri Raya. Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana masuk dalam Dewan Pembina Tim Sepakbola Persik Kediri.
Masuknya Mas Dhito, sapaan akrab bupati muda tersebut dalam keluarga tim berjuluk macan putih itu pasca pertemuannya dengan kapten sekaligus pemegang saham Persik Kediri, Arthur Irawan.
Hal itu terlihat dari postingan di akun instagram Persik Kediri @persikfcofficial yang diunggah pada Sabtu 1 Juli 2023.
"Sugeng Rawuh Mas Dhito !," begitu bagian caption unggahan itu.
Setidaknya, hingga empat jam pasca diunggah, postingan itu telah mendapat 42.382 likes dan 877 komentar. Beragam komentar pun muncul, termasuk menyinggung terkait nasib Persedikab.
Pasalnya Mas Dhito tercatat sebagai ketua umum tim berjuluk Bledug Kelud tersebut. Pun begitu akun @jerseypersikkediri berkomentar bergabungnya Mas Dhito di Persik Kediri akan membawa kedua tim sepakbola di Kediri itu berjalan beriringan.
"Bismillah...Sepakbola Kediri akan maju. Persik dan Persedikab semoga berjalan beriringan. Mencetak banyak lagi talenta2 muda asli Kediri," tulisnya.
Postingan bergabungnya Mas Dhito ke Persik Kediri dalam akun @persikfcofficial rupanya juga ditanggapi positif dari Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Melalui akun @pramonoanungw menteri kelahiran Kediri itu mengaku menjadi pendukung Persik Kediri.
"Saya mendukung Persik Kediri sejak kecil, seneng dengan bergabungnya @dhitopramono menjadi keluarga besar Persik....sudah waktunya stadion Brawijaya direnovasi," tulisnya.