Berita
Terkait Tragedi Kanjuruhan, Menko PMK Minta Aremania Menahan Diri Sambil Menangis
Annisa Nur Fadhilah
Terkait Tragedi Kanjuruhan, Menko PMK Minta Aremania Menahan Diri Sambil Menangis
“Saat ini kita fokus dulu ke mereka yang menjadi korban, karena ini masih tanggap insiden, sisanya baru nanti kita rekronstruksi peristiwanya kemudian nanti kita tentukan sikap sambil menunggu keputusan Presiden,” tambahnya.
Menko PMK bersama dengan Mensos sebelumnya diketahui telah memberikan santunan kepada 125 ahli waris korban yang terdata oleh Kemensos di Kota dan Kabupaten Malang. Diketahui masing-masing ahli waris menerima Rp 15 juta dengan paket sembako.
BACA JUGA : Buntut Kerusuhan Suporter Arema di Stadion Kanjuruhan 1 Oktober 2022, Inilah Respon Tegas PSSI dan Dampak Kejadian IniTragedi Kanjuruhan yang merenggut nyawa ratusan orang ini telah menjadi sejarah kelam persepakbolaan Indonesia. Banyak pihak yang meminta pertanggung jawaban kepada tokoh-tokoh yang sedang menjabat, termasuk Presiden RI Jokowi. Menko PMK minta Aremania menahan diri juga dikarenakan adanya somasi yang telah dilayangkan Aremania kepada Presiden Jokowi untuk menuntut Jokowi meminta maaf secara resmi.****