Berita , Nasional
Meriahnya Pawai Alutsista HUT TNI Ke 78 di Jakarta, Masyarakat Antusias Menyambut
HARIANE - Telah dilaksanakan pawai alutsista HUT TNI ke 78 di Jakarta pada pagi hari ini Kamis, 5 Oktober 2023 mengelilingi kawasan Monas hingga Bundaran HI.
Pawai tersebut diselenggarakan dalam rangka perayaan HUT TNI 2023, setelah sebelumnya dilakukan upacara peringatan di Monas.
Upacara peringatan ini dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo bersama dengan sejumlah pejabat lainnya yang turut hadir. Setelah digelarnya upacara, pawai alutsista pun dilakukan dengan mengerahkan ratusan alat.
Sausana Pawai Alutsista TNI di Jakarta
Dikutip dari akun Instagram @infokrw yang telah menginformasikan terkait meriahnya pawai alutsista HUT TNI ke 78 di Jakarta yang telah digelar pada pagi hari tadi.
Pawai alutsista ini dilakukan sebagai salah satu bentuk perayaan Hari Ulang Tahun TNI ke 78. Akibat digelarnya kegiatan tersebut, sejumlah ruas jalan terpaksa dialihkan sementara.
Pawai tersebut berlangsung selama kurang lebih satu jam yang dimulai dari pukul 10.15 s.d 11.15 WIB,
Pawai berlangsung mengelilingi Monas dan Bundaran HI, di mana rute yang dipilih adalah Gerbang Tenggara Monas (Start) - Jalan Medan Merdeka Timur - Jalan Medan Merdeka Utara - Jalan Medan Merdeka Barat - Jalan MH Thamrin - Bundaran Hotel Indonesia (putar baik) - Jalan M.H Thamrin - Jalan Medan Merdeka Selatan - Jalan Medan Merdeka Timur - Jalan Medan Merdeka Utara - Gerbang Barat Laut Monas (Finish).
Ratusan alat utama sistem persenjataan alutsista dipamerkan dalam rangka gelaran pawai alutsista HUT TNI ke 78 di Jakarta ini.