Natto Makanan Apa? Kenalan Dulu Sebelum Ikut Natto Challenge yang Sedang Viral
Sedang populer natto challenge di mana para pegiat media sosial Indonesia mencoba untuk mencicipi natto baik langsung atau dicampur makanan lain.Terkait dengan natto makanan apa, di Jepang biasanya kedelai fermentasi ini dikonsumsi sebagai menu sarapan.Bisa dimakan sendiri sebagai lauk nasi, ada juga yang suka dicampur dengan kecap asin, atau dicampur dengan bahan lain untuk jadi masakan baru.Di Jepang, natto biasanya dijual dalam kotak styrofoam yang dilengkapi dengan saus pelengkap.Sebelum dimakan, natto diaduk-aduk dulu hingga melepaskan kedelai yang lengket, sekaligus memberikan udara sehingga tekturnya bisa lebih empuk dan lembut. Aduk hingga warna natto berubah menjadi keputihan.
Kandungan Nutrisi Natto Ternyata Sangat Baik untuk Kesehatan Tubuh
Kandungan nutrisi pada natto cukup tinggi untuk menyehatkan pencernaan hingga mengurangi resiko kanker. (Foto: Flickr/yoppy)Jika ditanya natto makanan apa, natto adalah makanan dengan kandungan protein, vitamin, dan mineral yang cukup tinggi. Kandungan gizi tersebut didapat dari proses fermentasi yang meningkatkan kadar protein yang terdapat pada kacang kedelai.Dilansir dari Healthline, berikut adalah manfaat kesehatan dari natto:1. Meningkatkan kemampuan pencernaan tubuh termasuk mengurangi gas, mengurangi sembelit, mengurangi rasa begah, dan mencegah diare.2. Membantu meningkatkan kekuatan tulang dengan kandungan vitamin K2.3. Membantu mengurangi kolesterol tinggi dan tekanan darah tinggi, sehingga bisa menjaga kesehatan jantung dan mengurangi resiko penyakit jantung.