Berita , D.I Yogyakarta

Operasi Keselamatan Progo 2023 Polres Bantul, Puluhan Kendaraan Terjaring Razia per Harinya

profile picture Admin
Admin
Operasi Keselamatan Progo 2023 Polres Bantul, Puluhan Kendaraan Terjaring Razia per Harinya
Operasi Keselamatan Progo 2023 Polres Bantul, Puluhan Kendaraan Terjaring Razia per Harinya
HARIANE - Operasi Keselamatan Progo 2023 yang dilaksanakan Polres Bantul telah berjalan selama empat hari.
Operasi Keselamatan Progo 2023 ini diselenggarakan selama 14 hari, mulai 7 Februari hingga 14 Februari 2023.
Dari pantauan Hariane, kendaraan roda dua memadati halaman Polres Bantul dalam pelaksanaan Operasi Keselamatan Progo 2023 hari keempat.
Polres Bantul
(Foto: Wahyu Turi K)
BACA JUGA : Info Operasi Keselamatan Progo Polres Bantul 2023, Begini Kriteria Sasaran Razia
Satlantas Polres Bantul mencatat, sejauh ini sebanyak 70 hingga 80 kendaraan terjaring per harinya.
KBO Satlantas Polres Bantul, Sani Iguh Arifandi menyebutkan, kebanyakan dari kendaraan yang terjaring razia adalah pengendara yang tidak memiliki SIM, tidak mengenakan helm, serta menggunakan knalpot blombongan.
“Selama tiga hari kemarin sekitar 200an kendaraan yang terjaring karena rata-rata perhari ada 70an kendaraan yang terjaring,” terangnya, Jumat, 10 Februari 2023.
Ia mengatakan bahwa gelar operasi ini memprioritaskan pengendara yang melawan arus, tidak mengenakan helm SNI, kendaraan dengan knalpot blombongan, berboncengan lebih dari satu orang, dan kelengkapan surat kendaraan termasuk SIM.
Polres Bantul
Banyak pengendara yang terjaring razia. (Foto: Wahyu Turi K)
Terkait dengan sasaran kelengkapan surat kendaraan, Sani mengatakan bahwa kepemilikan SIM bagi pengendara menjadi salah satu indikator untuk mengurangi angka kecelakaan.
Sebab sejauh ini banyaknya terjadi kecelakaan lalu lintas di Bantul lantaran masyarakat tidak memiliki SIM sehingga diragukan kompetensinya dalam berkendara terutama pengendara yang di bawah umur.
Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa lokasi penindakan akan berpindah-pindah tempat mengikuti perkembangan setiap harinya.
Selain dilakukan di Jalan Bantul atau Polres Bantul, Satlantas Polres Bantul memiliki opsi penindakan di wilayah rawan kecelakaan seperti di Jalan Parangtritis dan Jalan Samas.
“Kalau di Jalan Bantul sudah banyak masyarakat tertib kami alihkan ke tempat lain yang rawan kecelakaan dan sudah kami petakan di Jalan Parangtritis dan Jalan Samas. Jalan Wonosari dan Jalan Srandakan rawan tapi masih tinggi dua jalan tadi,” ujarnya.
Melalui kegiatan Operasi Keselamatan Progo 2023 ini pihaknya mengimbau agar seluruh lapisan masyarakat tertib dalam berlalu lintas serta tertib dalam hal administrasi dan kepemilikan surat kendaraan.
“Dengan seperti itu membuat masyarakat tenang di jalan dan insya Allah aman. Kalau dari kepolisian saja tidak berjalan maka kami menghimbau semua lapisan masyarakat untuk mendidik anak-anak yang belum memiliki SIM jangan menggunakan kendaraan. Selain itu di jalan harus tertib, sopan, sehingga tidak terjadi kecelakaan,” tandasnya. **** (Kontributor: Wahyu Turi K)
BACA JUGA : Mayat Pria Ditemukan di Gumuk Pasir Parangtritis Ternyata Korban Pembunuhan
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

12 Kapanewon di Bantul Terdampak Banjir, Sejumlah Bangunan Rusak

12 Kapanewon di Bantul Terdampak Banjir, Sejumlah Bangunan Rusak

Sabtu, 29 Maret 2025
Tempuh Jarak Hampir 600 Km, Pria Mudik Naik Sepeda dari Cikarang Ke Gunungkidul ...

Tempuh Jarak Hampir 600 Km, Pria Mudik Naik Sepeda dari Cikarang Ke Gunungkidul ...

Sabtu, 29 Maret 2025
Diguyur Hujan Deras, Sebuah Sekolah di Gunungkidul Masih Terendam Banjir Hingga 2 Meter

Diguyur Hujan Deras, Sebuah Sekolah di Gunungkidul Masih Terendam Banjir Hingga 2 Meter

Sabtu, 29 Maret 2025
Dampak Hujan di Gunungkidul, Sungai Bawah Tanah Baron Meluap

Dampak Hujan di Gunungkidul, Sungai Bawah Tanah Baron Meluap

Sabtu, 29 Maret 2025
Pantau Pos Pengamanan di Tugu Yogyakarta, Hasto Wardoyo Sebut Lalu Lintas H-3 Lebaran ...

Pantau Pos Pengamanan di Tugu Yogyakarta, Hasto Wardoyo Sebut Lalu Lintas H-3 Lebaran ...

Jumat, 28 Maret 2025
Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Jumat, 28 Maret 2025
Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Jumat, 28 Maret 2025
Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Jumat, 28 Maret 2025
Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Jumat, 28 Maret 2025
Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Jumat, 28 Maret 2025