Berita , Ekbis

Pasca TikTok Shop Dilarang, Mendag Zulkifli Hasan: Keberpihakan Terhadap UMKM Tidak Bisa Ditawar

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Pasca TikTok Shop Dilarang, Mendag Zulkifli Hasan: Keberpihakan Terhadap UMKM Tidak Bisa Ditawar
TikTok Shop dilarang, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan ungkap dukungan pemerintah untuk pelaku UMKM. (Foto: Kemendag RI)

HARIANE - Pasca TikTok Shop dilarang dengan peraturan yang dikeluarkan oleh Kementerian Perdagangan, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan tegas pemerintah berpihak pada UMKM.

Zulhas mengatakan bahwa untuk mengemban perintah Presiden, Kementerian Perdagangan akan memberikan binaan untuk UMKM agar tidak tergerus dengan produk impor.

"Atas perintah Presiden, kita harus sungguh-sungguh  memperhatian  UMKM  kita  karena  UMKM mewakili sekitar 90 persen kegiatan bisnis. Keberpihakan terhadap UMKM tidak bisa ditawar. Kita bina dan kembangkan UMKM terus agar UMKM bisa menguasai pasar domestik, lalu mereka bisa mengekspor.  Kalau  Indonesia  mau  menjadi  negara  maju  tahun  2045, kita  harus  menguasai ekspor," jelas Zulhas. 

Pernyataan tersebut ia keluarkan setelah mengunjungi Pusat Grosir Cililitan (PGC), Jakarta Timur hari ini Selasa, 3 Oktober 2023. 

Dalam kunjungan Mendag ke PGC, Zulhas pun berbelanja berbagai produk yang dijual seperti  baju koko, batik, kaos, produk perawatan tubuh, dan lainnya.

Produk yang dibeli adalah hasil produksi dalam negeri termasuk buatan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Sebagai dukungan untuk mendorong produk UMKM bisa diekspor, Zulkifli Hasan menyebutkan bahwa pemerintah akan mengawasi barang-barang impor yang masuk ke pusat perbelanjaan.

“Kami akan lihat dan akan kami tertibkan. Produk-produk  ini  kan  harus  memenuhi  standar, misalnya  terkait  Standar  Nasional  Indonesia  (SNI),  izin  Badan  Pengawas  Obat  dan  Makanan (BPOM), serta kesesuaian produk dengan dokumen jika melalui mekanisme post-border. Saya sore ini   rapat   dengan   Presiden   untuk   memperhatikan   fenomena   barang   impor   di   pusat-pusat perbelanjaan,” kata Mendag Zulkifli Hasan.

TikTok Shop Ditutup, Mendag Harap Pusat Perbelanjaan Makin Ramai

TikTop Shop yang sempat meresahkan para pedagang UMKM karena dianggap merusak harga pasar dan menjadi penyebab sepinya pembeli resmi dilarang beroperasi di Indonesia.

Larangan tersebut didasarkan pada Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 31 Tahun 2023 tentang Ketentuan Perizinan Usaha, Periklanan, Pembinaan, dan Pengawasan Pelaku Usaha dalam Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PMSE) yang ditetapkan per 25 September 2023. 

Dalam kunjungan Mendag ke PGC Jakarta Timur, Zulhas berharap pusat perbelanjaan akan semakin ramai setelah dikeluarkannya Permendag tersebut yang melarang praktek perdagangan model TikTok Shop. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025
Lagi, Sampah Sebanyak Satu Truk Dibuang Di Hutan Negara Gunungkidul

Lagi, Sampah Sebanyak Satu Truk Dibuang Di Hutan Negara Gunungkidul

Senin, 21 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 21 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 21 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 21 April 2025
Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025