Berita , D.I Yogyakarta

Pelaku Pencurian Pakaian Dalam Wanita di Bantul Ngaku Mabuk Ketika Beraksi

profile picture Andi May
Andi May
Pelaku Pencurian Pakaian Dalam Wanita di Bantul Ngaku Mabuk Ketika Beraksi
Pelaku pencurian pakaian dalam wanita di Bantul ditangkap polisi (Foto: Hariane/Andi May).

HARIANE - Pelaku pencurian pakaian dalam wanita di Bantul berinisial AZ (29) mengaku dalam kondisi mabuk ketika beraksi. 

Diberitakan sebelumnya, jajaran Polsek Banguntapan meringkus pelaku pencurian pakaian dalam wanita yang terjadi di salah satu rumah yang terletak di Pringgolayan, Banguntapan, Bantul, DI Yogyakarta pada Kamis, 2 November 2023. 

Aksi pelaku terekam kamera CCTV rumah korban saat mengendap masuk dengan memanjat pagar rumah dan mengambil satu persatu pakaian dalam wanita yang sedang dijemur di depan teras rumah. 

Korban berinisial SF (29) terkejut melihat pakaian dalam yang dijemurnya telah raib dan memeriksa CCTV rumah lalu melaporkan kejadian itu ke Polsek Banguntapan. 

Pencuri Pakaian Dalam di Bantul Mencium Kemudian Membuang Barang Curiannya

Kapolsek Banguntapan, Kompol Irwiantoro mengatakan pihaknya meringkus pelaku di kediamannya yang terletak di Kotagede, Yogyakarta pada Rabu, 8 November 2023. 

"Kami menangkap pelaku dengan ciri - ciri yang terlihat di rekaman CCTV, pelaku terlihat menggunakan kaos hitam putih kotak - kotak saat beraksi," ujar Iriwantoro saat konfrensi pers di Mapolsek Banguntapan, Senin, 13 November 2023. 

Namun, kata Irwiantoro, saat pihaknya menangkap pelaku, barang bukti curian telah dihilangkan dan hanya mengamankan baju yang dikenakan pelaku. 

Kepada polisi, pelaku juga mengaku membuang pakaian dalam wanita tersebut di Sungai Gajah Wong, Banguntapan, Bantul. 

"Sebelum dibuang pelaku sempat mencium pakaian dalam korban," ucapnya. 

Tak hanya itu, kepolisian juga menyita barang bukti sepeda motor yang digunakan pencuri di Bantul ini saat beraksi. 

Pelaku berdalih, nekat melakukan aksi tak terpuji itu karena obsesi berlebihan terhadap wanita dan dalam kondisi mabuk. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB