Berita
8 Pemimpin Negara di Labuan Bajo Hadiri KTT ASEAN 2023, Myanmar Absen Karena Ini
Perdana Menteri Laos Sonexay Siphandone tiba di Bandara Komodo sekitar pukul 16.18 WITA bersama sang istri Vandala Siphandone.
7. Presiden Filipina
Presiden Filipina Ferdinand R. Marcos Jr. beserta Ibu Negara Louise Araneta-Marcos mendarat di Bandara Komodo sekitar pukul 16.53 WITA.
8. Perdana Menteri Singapura
Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong tiba di KTT ASEAN di Labuan Bajo sekitar pukul 18.00 WITA bersama Ibu Ho Ching tampak disambut oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno.
Dilansir dari laman Presiden RI, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menginformasikan bahwa KTT ASEAN 2023 akan dihadiri oleh delapan pemimpin negara ASEAN, Sekretaris Jenderal ASEAN, dan Perdana Menteri Timor-Leste.
Sementara itu pemimpin negara Thailand dikatakan tak bisa hadir lantaran akan mengadakan pemilu pada tanggal 14 Mei 2023, sehingga diwakilkan oleh deputi perdana menteri.