D.I Yogyakarta

Tabrak Pedagang Bakso, Seorang Remaja Meninggal Dunia

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Polres Kulon Progo, Satlantas
Personil Polres Kulon Progo memeriksa lokasi kejadian (Foto: Dok Polres Kulon Progo)

HARIANE - Kejadian kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Wates-Purworejo Km 1, tepatnya di wilayah Sebokarang, Wates, Kulon Progo, Selasa (24/12/2024) malam. Akibatnya, satu orang meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan ini.

"Peristiwa terjadi sekitar pukul 18.30 WIB," terang Kanit Gakkum Satlantas Polres Kulon Progo, Ipda Tanto Kurniawan, Rabu (25/12/2024).

Tanto menjelaskan, kecelakaan tersebut berawal saat sepeda motor Honda Vario berpelat AB 2594 VL melaju dari arah Purworejo menuju Wates. Motor tersebut dikendarai oleh DP (17), warga Wates, Kulon Progo.

Setibanya di lokasi kejadian yang berada di barat Pengadilan Negeri Wates, sepeda motor yang dikendarainya menabrak gerobak bakso yang sedang dikayuh oleh Nantiyo (50), yang melaju searah dengan korban.

Diduga jarak yang terlalu dekat, sepeda motor yang dikendarai korban kemudian menabrak bagian belakang gerobak.

Korban DP kemudian terpental dan tercebur di saluran air yang berada di pinggir jalan, yang dalam kondisi banjir. Korban terseret arus dan baru ditemukan dalam kondisi kritis di sekitar SMPN 5 Wates.

Selanjutnya, korban dibawa ke RSUD Wates untuk perawatan. Namun, nyawa korban tak tertolong sesampainya di rumah sakit. Sementara untuk pedagang bakso, selamat dan hanya mengalami luka ringan akibat kecelakaan tersebut.

"Kerugian akibat kejadian ini sekitar Rp 700 ribu," ungkap Tanto.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pantau Pos Pengamanan di Tugu Yogyakarta, Hasto Wardoyo Sebut Lalu Lintas H-3 Lebaran ...

Pantau Pos Pengamanan di Tugu Yogyakarta, Hasto Wardoyo Sebut Lalu Lintas H-3 Lebaran ...

Jumat, 28 Maret 2025
Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Jumat, 28 Maret 2025
Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Jumat, 28 Maret 2025
Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Jumat, 28 Maret 2025
Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Jumat, 28 Maret 2025
Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Jumat, 28 Maret 2025
Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Jumat, 28 Maret 2025
Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Jumat, 28 Maret 2025
Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Kamis, 27 Maret 2025
Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Kamis, 27 Maret 2025