Berita , D.I Yogyakarta

Terdesak Biaya Lahiran Istri, Karyawan Katering di Bantul Gelapkan Motor Bosnya

profile picture Andi May
Andi May
Terdesak Biaya Lahiran Istri, Karyawan Katering di Bantul Gelapkan Motor Bosnya
Pelaku RRS, karyawan katering di Bantul nekat menggelapkan sepeda motor milik bosnya untuk biaya lahiran istri. (Foto: Dokumentasi Polsek Banguntapan).

HARIANE - Terdesak biaya lahiran istri, karyawan katering di Bantul nekat menggelapkan motor bosnya sendiri, Kamis, 24 Agustus 2023. 

Jajaran Polsek Banguntapan meringkus pelaku curanmor di Bantul itu yang berinisial RRS (29) warga Jakarta yang bekerja sebagai karyawan  di salah satu usaha katering di Banguntapan, Bantul, DI Yogyakarta pada Rabu, 27 September 2023. 

Kapolsek Banguntapan, Kompul Irwiantoro mengungkapkan kronologi penggelapan sepeda motor milik bos katering bernama Galatika Rosita Sari (32) yang dilakukan karyawannya sendiri. 

"Saat itu korban meminta tolong kepada pelaku untuk menjemputnya menggunakan sepeda motor milik korban di salah satu hotel di Malioboro," ujar Irwiantoro. 

Setelah ditunggu beberapa jam oleh korban, rupanya pelaku tak kunjung datang serta motor tak dikembalikan oleh pelaku. 

Korban lantas menduga pelaku telah menggelapkan motor miliknya dan melaporkan kejadian itu ke Polsek Banguntapan. 

"Korban saat itu menunggu hingga tiga hari namun motor tak kunjung dikembalikan sehingga korban melaporkan hal itu kepada kami," ungkapnya. 

Usut punya usut, motor korban ternyata dibawa kabur oleh pelaku hingga ke Cirebon dan menggadaikan motor tersebut senilai  Rp 5 juta untuk keperluan melahirkan istrinya. 

"Motor digadaikan senilai Rp 5 juta dengan peruntukan biaya lahiran istrinya," jelasnya. 

Pelaku Curanmor di Bantul Terancam 4 Tahun Penjara

Kepolisian berhasil meringkus pelaku penggelapan motor di Bantul yang saat itu sedang berada di wilayah Purwakarta, Jawa Barat. 

"Kami mengamankan sepeda motor merek Honda Beat yang dibawa kabur pelaku sebagai barang bukti," bebernya. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB