Berita , D.I Yogyakarta

Update Kerusuhan di Tamsis Jogja 4 Juni 2023, Kedua Pihak Sepakat Nyatakan Damai

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kerusuhan di Tamsis Jogja
Momen perwakilan suporter dan PSHT bertemu usai terjadi kerusuhan di Tamsis Jogja pada 4 Juni 2023. (Twitter/Polda DIY)

HARIANE – Kasus kerusuhan di Tamsis Jogja yang pecah pada 4 Juni 2023 kini telah menemui babak baru.

Pasalnya, pada Senin 5 Juni 2023 pukul 01.30 WIB dini hari perwakilan dari suporter sepak bola dan perwakilan PSHT sudah bertemu.

Keduanya bertemu di Polda DIY dan bertemu dengan Kapolda DIY, Irjen Pol Suwondo Nainggolan untuk membahas gesekan yang terjadi beberapa waktu lalu.

Suporter Sepak Bola dan PSHT Nyatakan Damai Usai Kerusuhan di Tamsis Jogja Pecah

kerusuhan di tamsis jogja
Detik-detik anggota PSHT dievakuasi pihak kepolisian usai kerusuhan. (Twitter)

Usai anggota PSHT berhasil dipukul mundur oleh warga sekitar Tamsis dan konflik mulai mereka, akhirnya perwakilan dari kelompok silat tersebut dan suporter sepak bola bertemu untuk menyatakan damai.

Dalam kesempatan tersebut Brajamusti menyatakan kalau ia menyesalkan insiden yang terjadi pada 28 Mei 2023 di Parangtritis.

“Dengan ini kami menyatakan dan menyesalkan yang terjadi pada tanggal 28 Mei 2023 di Rangdo Parangtritis dan saat ini kejadian tersebut sudah ditangani kepolisian dan telah diproses sesuai hukum yang berlaku,” ujarnya dalam video yang diunggah di Twitter Polda Jogja.

Ia kemudian meminta agar semua pihak agar menahan diri demi kondusifitas kota Jogja dan sekitarnya.

“Oleh karena itu kami meminta kepada semua pihak untuk bisa menahan diri untuk menjaga kondusifitas dan keamanan kota Jogja khususnya dan wilayah DIY pada umumnya,” lanjut Muslim Burhanuddin selaku Presiden Brajamusti.

Tak hanya dari pihak suporter sepak bola, perwakilan PSHT juga turut menyesalkan kerusuhan di Tamsis Jogja yang melibatkan sejumlah anggotanya.

“Kami juga menyesalkan peristiwa malam ini, oleh karena itu kami meminta kepada semua untuk bisa menahan diri demi menjaga kondusifitas dan keamanan kota Yogyakarta,” ujar Ketua Cabang PSHT Jogja Sutopan Basuki.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Senin, 28 April 2025
Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Senin, 28 April 2025
Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Senin, 28 April 2025
Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Senin, 28 April 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025