Pendidikan

5 Hari Sekolah untuk Madrasah, Kantor Kemenag Bantul: Nunggu Arahan Menteri

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
5 hari sekolah madrasah bantul
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. (Foto: Hariane/Nahikabillah Rabba)

HARIANE - Sekolah tingkat Paud hingga SD di Kabupaten Bantul akan menerapkan lima hari sekolah pada tahun ajaran baru 2023/2024.

Namun apakah kebijakan tersebut akan berlaku pada sekolah keagamaan atau madrasah?

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Dikmad) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bantul,  Ahmad Musyadad mengatakan penerapan lima hari sekolah pada madrasah belum bisa dilakukan karena menunggu arahan Kementerian Agama.

"Terkait dengan kebijakan masuk Madrasah 5 hari kerja, kita masih menunggu kebijakan di Kemenag pusat," ujar Musyadad kepada Hariane, Senin, 12  Juni 2023

Menurutnya, ketika kebijakan tersebut nantinya akan diterapkan, Kemenag harus mempersiapkan formula khusus bagi lembaga-lembaga lainya seperti pondok pesantren, madrasah diniyah dan tempat pembelajaran quran (TPQ).

“Lembaga di Kementerian Agama tidak hanya madrasah tapi juga pondok pesantren, madrasah diniyah dan juga TPQ. Oleh karena itu terkait dengan kebijakan lima hari kerja, maka harus mencari formula yang tepat agar nanti semua lembaga yang ada di Kementerian Agama itu bisa eksis dan juga bisa tetap melaksanakan kegiatan," ujar Musyadad.

Sementara itu beberapa guru yang ada di madrasah mendukung penerapan 5 hari masuk di madrasah.

Salah satu guru Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Bantul, Muhammad Iqna Hibatallah mengatakan bahwa lima hari sekolah sebenarnya dinantikan oleh guru madrasah seperti dirinya.

"Lima hari kerja adalah sistem yang dinantikan guru-guru madrasah terutama yang belum menerapkan lima hari kerja," ujar Iqna kepada Hariane, Senin, 12 Juni 2023.

Menurut Iqna menerapkan lima hari kerja tidak akan mempengaruhi kualitas pendidikan di madrasah, karena meski harinya dipangkas tapi waktu belajar ditambah.

Sehingga jam belajar siswa sebenarnya sama saja dalam sepekan.

Selain itu dengan adanya lima hari masuk, ini memberikan waktu luang bagi guru dan siswa untuk penyegaran pikiran dan kegiatan setelah sepekan.****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB