Olahraga

Dipilih Secara Aklamasi, Sunaryanta Dilantik Jadi Ketua Tarung Derajat DIY

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Ketua tarung derajat diy
Pelantikan Sunaryanta sebagai Ketua Tarung Derajat DIY, Sabtu, 15 Februari 2025. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE – Menjelang berakhirnya masa jabatan sebagai Bupati Gunungkidul, Sunaryanta dilantik sebagai Ketua Tarung Derajat DIY pada Sabtu, 15 Februari 2025.

Sunaryanta dilantik dalam Musyawarah Daerah Keluarga Olahraga Tarung Derajat DIY di Kantor KONI DIY.

Ia terpilih sebagai Ketua Tarung Derajat DIY periode 2025-2029 secara aklamasi oleh Pengurus Kabupaten/Pengurus Kota (Pengkab/Pengkot) se-DIY.

Menurut Sunaryanta, olahraga tarung derajat belum sepenuhnya dikenal oleh masyarakat, termasuk di DIY.

Terkait hal itu, ia ingin cabang olahraga ini lebih dikenal masyarakat luas, terutama melalui citra positif yang dapat ditunjukkan, seperti kemampuan dan prestasi para atletnya.

“Masyarakat mengenal silat karena dicitrakan. Saya berharap ke depannya tarung derajat juga dicitrakan sejalan dengan perkembangan teknologi yang ada. Kalau tidak dicitrakan, nanti kalah dengan yang lain,” kata Sunaryanta.

“Kalau masyarakat sudah mengenal, mudah-mudahan tarung derajat semakin banyak peminatnya,” sambungnya.

Saat disinggung mengenai target yang ingin dicapai selama menjabat sebagai ketua, ia masih enggan menyebutkan.

Namun, ia memastikan bahwa ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) yang akan digelar di Gunungkidul pada 2025 akan dipersiapkan semaksimal mungkin.

“Sambil berjalan, akan dikoordinasikan dengan pengurus yang lain,” terangnya.

Terkait hal itu, ia berharap para pelatih dalam membina atlet dapat menyesuaikan dengan perkembangan saat ini, termasuk dalam mengasah mental, moral, dan kedisiplinan para atlet.

Selain itu, ia juga berharap para pelatih dapat menanamkan kepada anak didik pentingnya konsistensi dalam menekuni bidang olahraga ini serta mengejar cita-cita. Sebab, menurutnya, masa depan olahraga ini ada di tangan generasi muda.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025