Berita , D.I Yogyakarta

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X Lantik Adi Bayu Kristanto Jadi Pjs Bupati Gantikan Abdul Halim Muslih

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X Lantik Adi Bayu Kristanto Jadi Pjs Bupati Gantikan Abdul Halim Muslih
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengukuhkan Adi Bayu Kristanto sebagai Penjabat Sementara Bupati Bantul. Foto/istimewa.

HARIANE - Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X mengukuhkan Penjabat Sementara atau Pjs Adi Bayu Kristanto sebagai Bupati Bantul. Pengukuhan Adi Bayu sebagai Pjs Bupati Bantul ini untuk menggantikan Abdul Halim Muslih yang mengikuti Pilkada 2024. 

Pengukuhan ini berlangsung di Bangsal Kepatihan Selasa, 24, September, 2024. Adapun, Adi Bayu sendiri merupakan Kepala Dinas Pertahanan dan Tata Ruang DIY.

Sri Sultan mengatakan dipilihnya Adi Bayu sebagai Pjs Bupati Bantul karena dianggap telah mengenal kultur sosial di wilayah Bantul. Dengan demikian, diharapkan Adi Bayu bisa menjalankan tugasnya sebagai Bupati Bantul sementara sebaik mungkin. 

"Yang bersangkutan cukup mengenal peta sosio kultural kemasyarakatan Bantul. Sehingga bisa diharapkan, bahwa manajemen pemerintahan sementara yang dijalankan akan selalu berbasis pada kepentingan masyarakat," ujar Sri Sultan, Selasa, 24, September, 2024. 

Ngarso Dalem juga menugaskan kepada Adi Bayu untuk ikut dalam upaya menjaga ketentraman dan keamanan selama berlangsungnya Pilkada mendatang. Selain itu, Adi Bayu diminta untuk menjaga netralitas para ASN agar tidak memihak ke paslon tertentu. 

Dalam waktu yang bersamaan, Sri Sultan juga mengukuhkan Kusno Wibowo sebagai Pjs Kabupaten Sleman untuk mengisi kekosongan karena kepala daerah Kabupaten Sleman, Kustini juga maju di Pilkada 2024. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

WNA Diduga Melakukan Gendam di Pasar Playen Gunungkidul, Gunakan Modus Tukar Uang Untuk ...

WNA Diduga Melakukan Gendam di Pasar Playen Gunungkidul, Gunakan Modus Tukar Uang Untuk ...

Rabu, 18 Juni 2025
Daftar Kloter Jemaah Haji Pulang 19 Juni 2025, Lengkap dengan Jadwal Terbang

Daftar Kloter Jemaah Haji Pulang 19 Juni 2025, Lengkap dengan Jadwal Terbang

Rabu, 18 Juni 2025
Pembangunan Rampung, Gedung SPPG Polda DIY Siap Dioperasionalkan

Pembangunan Rampung, Gedung SPPG Polda DIY Siap Dioperasionalkan

Rabu, 18 Juni 2025
Aksi Begal di Suyudono Semarang Kepergok Warga, Pelaku Ditangkap dan Dihajar Massa

Aksi Begal di Suyudono Semarang Kepergok Warga, Pelaku Ditangkap dan Dihajar Massa

Rabu, 18 Juni 2025
Fase Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II ke Madinah Dimulai Hari ini

Fase Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II ke Madinah Dimulai Hari ini

Rabu, 18 Juni 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Turun, LM 5 Gram ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Turun, LM 5 Gram ...

Rabu, 18 Juni 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Stabil, Cek Sebelum Beli

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Stabil, Cek Sebelum Beli

Rabu, 18 Juni 2025
Diminta Segera Angkat Kaki, Warga Terdampak Penataan Stasiun Lempuyangan Minta Tunda Pembongkaran Sampai ...

Diminta Segera Angkat Kaki, Warga Terdampak Penataan Stasiun Lempuyangan Minta Tunda Pembongkaran Sampai ...

Selasa, 17 Juni 2025
Trash Barrier Jebol, Kali Buntung Jogja Penuh Sampah

Trash Barrier Jebol, Kali Buntung Jogja Penuh Sampah

Selasa, 17 Juni 2025
Langgar Aturan, Ribuan Botol Zamzam Terpaksa Dibuang

Langgar Aturan, Ribuan Botol Zamzam Terpaksa Dibuang

Selasa, 17 Juni 2025