Berita , D.I Yogyakarta
Kampung Ramadhan Jogokariyan Kembali Digelar, Berbagai Jenis Makanan Tersedia dari 390 Penjual

Wahyu Turi
Masyarakat berbondong-bondong mengunjungi Kampung Ramadhan Jogokariyan yang mulai dibuka pada Sabtu (1/3/2025). (Foto: Hariane/Wahyu Turi ak)
Tak hanya dikunjungi warga sekitar, Kampung Ramadhan Jogokariyan turut didatangi warga dari luar daerah. Salah satunya, Putri Ayu Aulia, perantau asal Palembang.
Menurutnya, kegiatan ini sangat meriah dan menarik untuk dikunjungi setiap tahunnya. Dengan berbagai jenis makanan yang dijual, ia mendapatkan makanan yang tidak ditemui di tempat lain.
"Menurut saya, setiap tahunnya harus ada sih (gelaran ini), karena peminatnya banyak banget," kata Putri.****