Berita , Teknologi

Kasus Judi Online Makin Merajalela, Kominfo Takedown 800 Ribu Lebih Konten Perjudian

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Kasus Judi Online Makin Merajalela, Kominfo Takedown 800 Ribu Lebih Konten Perjudian
Kasus judi online makin marak, Kominfo tindak tegas dengan melakukan pemutusan akses. (Ilustrasi: Unsplash/Glenn Carstens-Peters)

HARIANE – Kamis, 20 Juli 2023 Menkominfo Budi Arie melakukan konferensi pers terkait kasus judi online yang semakin meresahkan.

Dalam kesempatan tersebut, Budi Arie menegaskan bahwa segenap jajaran Kominfo akan terus menindak tegas penyebaran konten yang memuat perjudian online.

“Seluruh jajaran Kementerian Komunikasi dan Informatika telah dan akan terus mengambil langkah tegas dalam menangani persebaran konten dengan muatan perjudian. Baik yang sifatnya konten perjudian atau pun kegiatan yang memfasilitasi transaksi perjudian online,” ujar Budi Arie dalam konferensi pers tersebut.

Kasus Judi Online Makin Marak, Kominfo Ancam Lakukan Pemutusan Akses 

Kasus Judi Online Makin Merajalela, Kominfo Takedown 800 Ribu Lebih Konten Perjudian
Menkominfo dan Wakil Menkominfo. (Foto: Kominfo.go.id)

Salah satu langkah yang telah dan akan dilakukan oleh Kominfo saat mendapati konten yang terdapat dalam situs judi online yaitu dengan melakukan pemutusan akses.

Sedangkan untuk konten di platform media sosial yang mengandung perjudian online, Kominfo akan meminta pengelola platform untuk menghapus konten tersebut.

“Jika platform menolak untuk melakukan penghapusan maka akan dikenakan sanksi sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku,” ujar Budi Arie.

Menkominfo mengungkapkan sejak tahun 2018 hingga 19 Juli 2023 terdapat 846.047 konten perjudian online yang di-takedown oleh Kominfo.

Bahkan dalam rentang waktu seminggu terakhir, yaitu 13 – 19 Juli 2023, Kominfo melakukan pemutusan akses konten perjudian berjumlah 11,337.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB