Berita , Jateng

Kecelakaan Maut di Pemalang Hari ini, Pemotor Tewas Terlindas Truk

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan di Pemalang hari ini
Pemotor tewas dalam insiden kecelakaan di Pemalang hari ini. (Instagram/pekalonganinfo)

HARIANE – Warga sekitar digegerkan dengan insiden kecelakaan di Pemalang hari ini, Senin 2 Juni 2025 sekitar pukul 13.00 WIB.

Kecelakaan tragis yang menewaskan seorang pria yang belum diketahui identitasnya itu terjadi di Jalan Pejaten Rowosari – Samong, Pemalang.

Akibat insiden tersebut, arus lalu lintas sempat tersendat lantaran banyak masyarakat yang turut menyaksikan proses evakuasi korban.

Kronologi Kecelakaan di Pemalang Hari ini

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun dari Pekalongan Info, kecelakaan di Pemalang hari ini bermula saat korban melaju di sekitar TKP.

Saat melintas, korban melihat ada ular di jalan. Ia pun berusaha menghindar namun hal tersebut justru membuatnya terjatuh dari motor.

Naas di saat yang bersamaan sebuah truk melaju kencang dari arah berlawanan dan melindas kepala korban yang terjatuh di aspal.

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka parah dibagian kepala dan meninggal dunia di tempat. Sementara motornya tergeletak tak jauh dari tubuh korban.

“Korban terjatuh akibat menghindari ular yang sedang melintas. Namun, pada saat bersamaan sebuah truk melaju kencang dari arah berlawanan dan langsung melindas kepada korban yang terjatuh,” keterangan Pekalongan Info.

Saat ini jasad korban sudah dievakuasi oleh pihak yang berwenang ke rumah sakit terdekat. Sementara itu keberadaan sopir truk belum diketahui.

Demikian informasi soal insiden kecelakaan di Pemalang hari ini yang menewaskan seorang pemotor. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

365 Eks Karyawan PT MTG Terima Pencairan JHT, Total Capai Rp9,3 Miliar

365 Eks Karyawan PT MTG Terima Pencairan JHT, Total Capai Rp9,3 Miliar

Selasa, 15 Juli 2025
Jogja Life Cycle Inisiasi Daur Ulang Sampah Jadi Produk Bernilai Jual

Jogja Life Cycle Inisiasi Daur Ulang Sampah Jadi Produk Bernilai Jual

Selasa, 15 Juli 2025
‎Ratusan Kendaraan di Bantul Kena Tilang di Hari Pertama Operasi Progo 2025

‎Ratusan Kendaraan di Bantul Kena Tilang di Hari Pertama Operasi Progo 2025

Selasa, 15 Juli 2025
Krisis Siswa, Sekolah di Tengah Kota Wonosari Tak Dapat Murid Baru

Krisis Siswa, Sekolah di Tengah Kota Wonosari Tak Dapat Murid Baru

Selasa, 15 Juli 2025
Geger Penemuan Jasad Bayi Perempuan di Bogor, Tengkurap di Pinggir Kali Ciluar Tanpa ...

Geger Penemuan Jasad Bayi Perempuan di Bogor, Tengkurap di Pinggir Kali Ciluar Tanpa ...

Selasa, 15 Juli 2025
Ikuti Tren Gen Z, Sari Wangi Parfum Segera Buka Layanan Racik Wewangian Sendiri

Ikuti Tren Gen Z, Sari Wangi Parfum Segera Buka Layanan Racik Wewangian Sendiri

Selasa, 15 Juli 2025
‎Ngeri! Ratusan Wisatawan Pantai Parangtritis Diserang Ubur-ubur Selama Liburan Sekolah ‎

‎Ngeri! Ratusan Wisatawan Pantai Parangtritis Diserang Ubur-ubur Selama Liburan Sekolah ‎

Selasa, 15 Juli 2025
Aniaya dan Rantai Anak, Pria di Boyolali Terancam 5 Tahun Penjara

Aniaya dan Rantai Anak, Pria di Boyolali Terancam 5 Tahun Penjara

Selasa, 15 Juli 2025
Miris, Ini 5 Fakta Mengejutkan Kasus Kekerasan Anak di Boyolali

Miris, Ini 5 Fakta Mengejutkan Kasus Kekerasan Anak di Boyolali

Selasa, 15 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 15 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 15 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Selasa, 15 Juli 2025