Berita , D.I Yogyakarta

Konferensi Disabilitas Australia Indonesia di UGM, Tekankan Pentingnya Hak-Hak Difabel

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Konferensi Disabilitas Australia Indonesia di UGM, Tekankan Pentingnya Hak-Hak Difabel
UGM jadi tuan rumah Konferensi Disabilitas Australia Indonesia pada 21-23 November 2023. (Foto: Istimewa)

HARIANE - Universitas Gadjah Mada (UGM) menjadi tuan rumah Konsferensi Disabilitas Australia Indonesia atau International Conference on Disability Rights (ICDR): Advancing Disability Rights: Disability Inclusive Development Reimagined pada Rabu, 22 November 2023.

Konferensi diadakan untuk menjalin kerja sama antara Indonesia dengan Australia di bidang perwujudan inklusivitas terhadap penyandang disabilitas. 

Konferensi tahunan yang digelar selama tiga hari, yakni 21-23 November 2023 ini diselenggarakan atas kolaborasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, UGM bersama Australian Catholic University melalui forum Australia-Indonesia Disability Research and Advocacy Network (AIDRAN). 

Ajang ini melibatkan akademisi dan pegiat hak-hak disabilitas dari Indonesia dan Australia untuk mendiskusikan upaya-upaya mewujudkan inklusivitas yang berkelanjutan. 

Forum ini diharapkan dapat mengakomodasi munculnya ide baru dan inovasi yang dikemas dalam komitmen bersama antara Indonesia dan Australia. 

Inklusivitas bagi penyandang disabilitas menjadi salah satu isu keberlanjutan yang dikedepankan oleh banyak negara, termasuk Indonesia. 

Kesadaran untuk menyediakan ruang aman dan inklusif ini perlu didukung dengan implementasi dari seluruh pihak.

“Kerja sama ini menandai perjalanan menuju komitmen baru untuk berkolaborasi dalam menciptakan dunia, di mana setiap orang dapat hidup bermartabat dan menikmati kesempatan yang sama. Tanpa memandang kemampuan atau disabilitas mereka. UGM telah menyatakan komitmennya untuk terus mengembangkan linkungan kampus yang inklusif, dan memastikan bahwa hak-hak disabilitas diakui dan ditegakkan di setiap sudut masyarakat kita,” tutur Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG., Ph.D., selaku Rektor Universitas Gadjah Mada kala menyambut ahli dan akademisi yang hadir dalam konferensi ini.

Ova mengungkapkan dibutuhkan penerapan kebijakan yang konkrit soal inklusivitas difabel di dalam masyarakat. 

“Isu yang diangkat dalam konferensi ini memerlukan implementasi konkrit dalam masyarakat kita. Kebijakan yang dirancang juga harus mampu mewakili nilai-nilai yang mengubah pandangan seputar disabilitas menjadi kebijakan yang menghargai penghormatan dan hak-hak penyandang disabilitas,” ungkap Prof. Ova. 

Keberadaan kelompok disabilitas memang telah menjadi bagian dari masyarakat, namun nyatanya hingga saat ini, penyandang disabilitas masih sering mendapatkan stigma buruk. 

Padahal, kondisi yang menyebabkan seseorang tidak memiliki kemampuan sebagaimana individu pada umumnya, membutuhkan perhatian dan perlakuan khusus.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Misteri Penyebab Pesawat Jatuh di BSD Tangsel, KNKT Rilis Dugaan Kronologi

Misteri Penyebab Pesawat Jatuh di BSD Tangsel, KNKT Rilis Dugaan Kronologi

Senin, 20 Mei 2024 22:28 WIB
Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Senin, 20 Mei 2024 21:03 WIB
PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

Senin, 20 Mei 2024 21:01 WIB
11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

Senin, 20 Mei 2024 18:24 WIB
Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Senin, 20 Mei 2024 18:02 WIB
Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Senin, 20 Mei 2024 16:56 WIB
Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Senin, 20 Mei 2024 16:49 WIB
Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Senin, 20 Mei 2024 16:14 WIB
Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Senin, 20 Mei 2024 15:39 WIB
Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Senin, 20 Mei 2024 15:38 WIB