Berita , D.I Yogyakarta

Miris, Sejumlah Benda Diduga Peninggalan Purbakala di Canden Bantul Terbengkalai

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
benda purbakala di bantul
Salah satu benda diduga peninggalan purbakala di Dusun Klaras, Canden, Bantul. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE- Sejumlah benda di Bantul yang diduga merupakan peninggalan purbakala justru terbengkalai. Bahkan ada yang tak terawat dan masih menjadi satu dengan kandang ternak.

Dusun Kralas, Kalurahan Canden, Jetis, Kabupaten Bantul menjadi salah satu wilayah yang memiliki peninggalan sejarah berupa benda seperti batu lumpang, lingga dan Yoni

Ada 22 kharal (lumpang batu) dengan aneka bentuk, 1 Lingga-Yoni yang rusak, dan 2 Lingga.

Benda-benda yang diduga peninggalan sejarah itu merupakan hasil pendataan mandiri yang dilakukan oleh kelompok pemuda daerah tersebut.

Salah satu benda diduga peninggalan purbakala di Canden, Bantul. (Foto: hariane/Ica Ervina)

Namun sayangnya, saat hariane mencoba menelisik keberadaan benda-benda tersebut, kondisi yang dampak justru miris karena tidak terawat.

Beberapa terlihat tergeletak dibiarkan saja, ada juga yang di satukan dengan kandang ternak warga, sampai ditumpuk dengan pot bunga.

Kondisi ini begitu memprihatinkan, karena masih belum ada pemeliharaan khusus dari pemerintah.

Dari peninggalan diduga warisan budaya benda ini, hanya dilakukan perawatan dua bulan sekali. Itupun inisiatif yang dilakukan oleh pemuda setempat.

Mereka bahu membahu merawat dan menjaga agar tidak hilang bahkan diperjualbelikan.

"Biasanya saya mengajak para pemuda desa untuk bersama-sama mengecek kondisi dan keberadaannya. Jika ada yang hilang maka akan ditanyakan kepada warga sekitar dan mencari tahu penyebabnya," sebut salah satu warga, Suryadi.

Menurut Suryadi, awalnya banyak penolakan yang dilakukan warga sendiri untuk mengangkat cagar warisan budaya benda ini.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Sabtu, 19 April 2025
100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

Sabtu, 19 April 2025