Berita , Nasional
Partai Demokrat Dukung Prabowo, Benarkah Salah Satu Alasannya Berkaitan dengan Keluarga Besar di Tidar?
HARIANE - Kabar Partai Demokrat dukung Prabowo menjadi kabar yang patut diikuti oleh masyarakat Indonesia, terutama yang suka mengamati politik.
Kabar Partai Demokrat mendukung Prabowo ini disampaikan langsung oleh Viva Yoga selaku Wakil Ketua Umum PAN.
Selain Partai Demokrat mendukung Prabowo, Viva Yoga pun mengklarifikasi kabar mengenai isi pertemuan Prabowo dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Berikut kabar lengkap mengenai kabar mengenai Partai Demokrat yang mendukung Prabowo.
Partai Demokrat Dukung Prabowo
Pada konferensi pers Minggu, 17 September 2023, Viva Yoga, Wakil Ketua Umum PAN mengatakan bahwa ada pertemuan yang diadakan di rumah kediaman Prabowo.
Dalam pertemuan tersebut ada beberapa ketua umum partai politik pendukung Koalisi Indonesia Maju yakni dari Partai Amanat Nasional, Golkar, Gerindra, PBB, Gelora, Prima, PSI, dan Garuda.
Akan tetapi, Yusril Ihza Mahendra dari Ketua Umum Partai PBB tidak bisa hadir karena ada acara di luar negeri.
Acara tersebut bertujuan untuk menerima secara resmi pernyataan dukungan dari Partai Demokrat untuk Prabowo menjadi calon Presiden Republik Indonesia di Pilpres 2024.