Berita , Jabar

Pekerja Migran Indonesia Asal Provinsi Jawa Barat Akan Mendapatkan Perlindungan dan Penempatan dari Pemda Jabar dan BP2MI

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Pekerja Migran Indonesia Asal Provinsi Jawa Barat Akan Mendapatkan Perlindungan dan Penempatan dari Pemda Jabar dan BP2MI
Pekerja Migran Indonesia Asal Provinsi Jawa Barat Akan Mendapatkan Perlindungan dan Penempatan dari Pemda Jabar dan BP2MI
Ridwan Kamil juga menuturkan bahwa JMSC ini akan menjadi pegangan Para Pekerja Migran asal Jawa Barat untuk mendapat perlindungan saat sudah berada di luar negeri.
"Saya imbau, dunia ini luas bekerja di seluruh dunia ini, silahkan. Tapi agar negara bisa melindungi, mohon selalu mendaftarkan prosesnya melalui JMSC ini agar pekerja migran dilindungi lahir batin," ucapnya.
Selanjutnya Kepala BP2MI Benny Rhamdani juga berharap agar kolaborasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat dan BP2MI ini akan terus diperkuat.
Dimana kolaborasi antara pusat dan daerah tersebut sudah sesuai dengan Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2017 tentang Perlindungan Pekerja Migran Indonesia.
"Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2017 memberikan amanat tiga dimensi perlindungan kepada PMI dan keluarganya, yaitu perlindungan ekonomi, sosial, dan perlindungan hukum," ucap Kepala BP2MI.
"Dan tentu nota kesepakatan ini juga adalah bagian dari pelaksanaan atas perintah Undang-Undang," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jabar Rachmat Taufik Garsadi menuturkan bahwa Jabar Migrant Service Center (JMSC) dan strategi peningkatan kompetensi PMI asal Jawa Barat ini sudah diusulkan Kementerian Koordinator Perekonomian sebagai pilot project nasional.
"Yang juga dapat diterapkan di provinsi-provinsi lain di Indonesia," ucap Taufik Garsadi.
Taufik Garsadi juga berharap agar PMI asal Jawa Barat dapat menggali ilmu di perantauan dan meningkatkan etos kerja, sehingga ketika kembali ke tanah air dapat memberikan kontribusi untuk memajukan daerahnya.
Dalam acara tersebut juga terdapat 21 Pekerja Migran Indonesia asal Jawa Barat yang akan Pemda Provinsi Jabar berangkatkan ke Jepang dan Korea Selatan untuk bekerja.****(Kontributor: Hanna)
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB