Berita , D.I Yogyakarta

Remaja Konvoi di Jogja Diamankan Polisi, Sempat Rusak Sepeda Motor Waga

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Remaja konvoi di Jogja
Sekelompok remaja dibawa ke kantor polisi usai konvoi dan rusak sepeda motor. (Tangkapan layar: Instagram/Merapi Uncover)

HARIANE - Polisi amankan sekelompok remaja konvoi di Jogja pada Sabtu, 9 September 2023 sore sekitar pukul 15.30 WIB.

Diketahui remaja-remaja tersebut sebelumnya sempat merusak satu unit sepeda motor milik warga.

Kasi Humas Polresta Sleman AKP Edy Widaryanta menyampaikan kelompok remaja konvoi di Jogja itu tepatnya diamankan polisi di simpang empat Tumut Sumbersari, Kapanewon Moyudan, Sleman.

Mulanya kepolisian mendapatkan informasi melalui call center adanya keributan di seputaran simpang empat Tumut.

Mendapati laporan tersebut selanjutnya gabungan piket fungsi Polsek Moyudan menuju ke lokasi kejadian.

Setelah tiba di lokasi atau sebelah timur simpang empat Tumut, petugas mendapati satu unit sepeda motor yang rusak dibagian lampu depan.

Saat dilakukan interogasi ternyata motor tersebut rusak akibat dijejak atau ditendangi oleh sekelompok anak-anak.

“Motor Scoopy berhenti di pinggir jalan  langsung ditendang,” kata Edy, Minggu, 10 September 2023.

Setelah itu, kata Edy, anggota menerima informasi dari masyarakat bahwa ada sekelompok anak-anak berjumlah tujuh orang melakukan konvoi.

Kelompok anak-anak tersebut telah diamankan warga di selatan simpang empat Krempyeng Sumbersari Moyudan.

Kelompok tersebut kemudian dibawa ke Polsek Moyudan dan dilakukan pemeriksaan.

“Anggota piket Polsek Moyudan Sleman mengamankan sekelompok anak-anak konvoi yang sebelumnya telah melakukan pengerusakan sepeda motor Scoopy warna hitam milik warga Sidomoyo Godean. Rusak bagian lampu depan,” jelasnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Senin, 28 April 2025
Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Senin, 28 April 2025
Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Senin, 28 April 2025
Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Senin, 28 April 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025