Berita , D.I Yogyakarta

Terdampak Cuaca Ekstrem, Harga Cabai di Kota Yogya Capai Rp 100 Ribu

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Harga cabai
Harga cabai di Kota Yogya capai Rp 100 ribu di awal Januari 2025. (Foto: Pemkot Yogya)

HARIANE – Sejumlah bahan pokok di Kota Yogyakarta mengalami lonjakan harga sejak akhir tahun 2024 hingga awal Januari 2025. Lonjakan harga terutama terjadi pada komoditas cabai dan telur.

Berdasarkan pantauan Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta di pasar tradisional, khususnya Pasar Beringharjo, harga cabai rawit merah pada 6 Januari 2025 mencapai Rp100.000 per kilogram, naik dari harga Rp65.000 per kilogram pada akhir Desember 2024.

Sementara itu, harga telur ayam ras naik menjadi Rp30.000 per kilogram dari kisaran harga normal Rp26.000 per kilogram.

Ketua Tim Kerja Ketersediaan dan Pengendalian Harga, Evi Wahyuni, menjelaskan bahwa kenaikan harga cabai ini dipicu oleh serangan hama pada tanaman cabai dan dampak cuaca ekstrem akibat musim hujan.

"Petani di beberapa sentra produksi cabai seperti di Boyolali melaporkan gagal panen akibat serangan hama antraknosa dan penggerek buah, yang diperparah oleh curah hujan tinggi selama beberapa pekan terakhir," ungkap Evi.

Menurutnya, hama yang menyerang tanaman cabai, diperburuk oleh musim hujan, membuat buah cabai mudah busuk, sehingga serangan hama semakin sulit dikendalikan.

Di sisi lain, tingginya permintaan telur ayam sejak pertengahan Desember 2024 juga turut memengaruhi harga komoditas tersebut.

"Karena cuaca, pasokan juga terbatas, otomatis harga naik. Petani cabai di daerah Boyolali sampai gagal panen karena terkena patek atau hama, dan ini juga dirasakan secara nasional," tambahnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

KPU Kulon Progo Tetapkan Agung-Ambar Sebagai Paslon Terpilih

KPU Kulon Progo Tetapkan Agung-Ambar Sebagai Paslon Terpilih

Kamis, 09 Januari 2025 21:51 WIB
Progam Padat Karya 2025 di Bantul Diproyeksikan Serap 5.070 Tenaga Kerja

Progam Padat Karya 2025 di Bantul Diproyeksikan Serap 5.070 Tenaga Kerja

Kamis, 09 Januari 2025 21:49 WIB
Permudah Pemohon, Kemenag Kulon Progo Beri Layanan X-Kiblatku

Permudah Pemohon, Kemenag Kulon Progo Beri Layanan X-Kiblatku

Kamis, 09 Januari 2025 21:47 WIB
Endah-Joko Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Gunungkidul

Endah-Joko Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Gunungkidul

Kamis, 09 Januari 2025 18:59 WIB
Kos-kosan di Jogja Diwajibkan Punya Nomor Induk Berusaha

Kos-kosan di Jogja Diwajibkan Punya Nomor Induk Berusaha

Kamis, 09 Januari 2025 17:37 WIB
Anggaran Capai Rp 19,5 Miliar, Program Padat Karya di Bantul 2025 Sasar 195 ...

Anggaran Capai Rp 19,5 Miliar, Program Padat Karya di Bantul 2025 Sasar 195 ...

Kamis, 09 Januari 2025 17:31 WIB
Hasto-Wawan Ditetapkan Sebagai Paslon Kepala Daerah Terpilih, KPU Kota Yogya Masih Tunggu Jadwal ...

Hasto-Wawan Ditetapkan Sebagai Paslon Kepala Daerah Terpilih, KPU Kota Yogya Masih Tunggu Jadwal ...

Kamis, 09 Januari 2025 17:26 WIB
Tegang! Aksi Perampok Minimarket di Tasikmalaya Acungkan Pistol saat Kepergok Warga

Tegang! Aksi Perampok Minimarket di Tasikmalaya Acungkan Pistol saat Kepergok Warga

Kamis, 09 Januari 2025 12:54 WIB
Dinkes Gunungkidul Himbau Warga Terapkan Pola Hidup Sehat Antisipasi HMPV

Dinkes Gunungkidul Himbau Warga Terapkan Pola Hidup Sehat Antisipasi HMPV

Kamis, 09 Januari 2025 12:52 WIB
Harlah NU ke 102 Tahun Digelar di Jakarta, Berikut Agenda Kegiatannya

Harlah NU ke 102 Tahun Digelar di Jakarta, Berikut Agenda Kegiatannya

Kamis, 09 Januari 2025 11:50 WIB