Olahraga

UFC 297: Movsar Evloev Catatakan 18 Kali Kemenangan Beruntun, Petarung Muslim Russia Masih Dominasi MMA

profile picture Nadhirah
Nadhirah
UFC 297: Movsar Evloev Catatakan 18 Kali Kemenangan Beruntun, Petarung Muslim Russia Masih Dominasi MMA
Movsar Evloev berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan dengan 18 Kali kemenangan beruntun di UFC 297 yang berlangsung Scotiabank Arena, Toronto, Canada, Minggu 21 Januari 2024. (Foto: Instagram/ movsar evloev fans)

HARIANE - Movsar Magomedovich Evloev berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan setelah mengalahkan Arnold Allen di UFC 297 yang berlangsung Scotiabank Arena, Toronto, Canada, Minggu 21 Januari 2024.

Dengan kemenangan ini, petarung muslim asal Ingushetia, Russia ini berhasil mencatatkan 18 kali kemenangan beruntun selama karirnya sebagai petarung Profesional Mix Martial Arts (MMA).

Movsar Evloev harus menghadapi beberapa momen sulit saat menghadapi Arnold Allen di UFC 297. Namun, ketika pertarungan berakhir, ketiga juri memberikan skor 29-28 untuk Evloev, yang meningkatkan catatannya menjadi 18-0 dengan kemenangan ini.

Diwawancarai usai pertarungan, Evloev berharap kemenangan ini membuka kesempatan untuk bertarung dalam perebutan gelar kelas bulu yang akan diperebutkan oleh Alexander Volkanovski menghadapi Ilia Topuria di UFC 298.

"Allen adalah petarung yang bagus dan tangguh," ujar Evloev.

"Setelah mengalahkan orang ini, saya merasa bisa bertarung dengan siapa saja di divisi saya. Saya merasa saya adalah calon berikutnya untuk merebut gelar."

Memiliki keunggulan dalam hal jangkauan, Allen memanfaatkannya dengan baik dengan banyak melepaskan jap di awal ronde pertama.

Beberapa pukulannya berhasil mendarat dengan baik di wajah Evloev yang dari segi postur dan jangkauan lebih pendek.

Namun, Evloev berusaha untuk mendekat untuk menerapkan wrestling-nya dan akhirnya ia berhasil menjatuhkan Allen ke tanah.

Allen terus berusaha bangkit, tetapi dia tidak dapat melepaskan diri dari cengkeraman Evloev.

Di awal ronde kedua, Allen menjaga postur tubuh lebih rendah untuk menghindari serangan lawan. Allen juga melemparkan pukulan keras sambil berusaha menjaga jarak.

Satu menit menjelang akhir ronde kedua, pukulan kiri counter dari Evloev berhasil mengenai wajah Allen yang berusaha melancarkan pukulan kanan lurus.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Jumat, 25 April 2025
Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Jumat, 25 April 2025
Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Jumat, 25 April 2025
Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Jumat, 25 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 25 April 2025, Naik atau Turun Lagi?

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 25 April 2025, Naik atau Turun Lagi?

Jumat, 25 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 25 April 2025 Berapa? Berikut Rincian Lengkapnya

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 25 April 2025 Berapa? Berikut Rincian Lengkapnya

Jumat, 25 April 2025
Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Kamis, 24 April 2025
Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Kamis, 24 April 2025
Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Kamis, 24 April 2025
Kasus Peredaran Uang Palsu di Sleman, Begini Modus Operandinya

Kasus Peredaran Uang Palsu di Sleman, Begini Modus Operandinya

Kamis, 24 April 2025