Berita , Pendidikan
Beasiswa Dokter Spesialis dan Sub Spesialis 2023 Tahap 2: Syarat, Jadwal, Cara Daftar
HARIANE-Berita gembira dari Kemenkes RI bahwa beasiswa dokter spesialis dan sub spesialis 2023 tahap 2 sudah dibuka sejak 23 Juni 2023.
Kemenkes RI bekerja sama dengan LPDP Kemenkeu meluncurkan program beasiswa spesialis dan sub spesialis serta KKLP untuk para tenaga kesehatan.
Beasiswa Kemenkes RI 2023 ini dilaksnahkan dalam 2 tahap. Tahap 1 sudah dilaksanakan pada Januari lalu sedangkan tahap 2 baru dibuka 23 Juni hingga Juli mendatang.
Oos Fatimah, Direktur Penyediaan Tenaga Kesehatan pada konferensi pers 26 Juli 2023 seperti dilansir dari akun Youtube Kemenkes RI, menyatakan bahwa pada periode kedua tersedia 1.186 kuota beasiswa untuk tenaga kesehatan.
Berikut persyaratan, jadwal pendaftaran dan seleksi beasiswa untuk dokter spesialis dan sub spesialis 2023 tahap 2.
Persyaratan Calon Peserta Penerima Beasiswa Dokter Spesialis dan Sub Spesialis 2023 tahap 2
Asal Kepesertaan
- Calon peserta dari Dinas Kesehatan Provinsi
- Calon peserta dari UPT Kementerian Kesehatan
- Calon peserta dari Kementerian Pertahanan TNI POLRI
- Calon peserta dari Pasca penugasan khusus Nusantara Sehat