Berita , D.I Yogyakarta

Daftar Pasangan yang Berlaga di Kontestasi Pilkada 2024 se-DIY

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Pilkada 2024
KPU DIY merekapitulasi pendaftaran pasangan calon yang berlaga di Pilkada 2024. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) masing-masing kabupaten/kota se-DIY telah menerima berkas pendaftaran bakal pasangan calon yang akan berlaga di Pilkada 2024.

Tahapan pendaftaran ini telah berlangsung selama 3 hari pada 27-29 Agustus 2024.

Kota Yogyakarta

Ketua KPU DIY, Ahmad Shidqi, menyampaikan bahwa berdasarkan rekapitulasi pendaftaran bakal pasangan calon yang dilakukan oleh Partai Politik Peserta Pemilu atau Gabungan Partai Politik Peserta Pemilu untuk Pilkada 2024, pasangan calon Muhammad Afnan Hadikusumo dan Singgih Raharjo yang diusung Partai Golkar, Partai Gerindra, PKS, PPP, PKB, PSI, Partai Buruh, dan Partai Ummat telah mendaftar pada Rabu, 29 Agustus pukul 09.44 WIB untuk berlaga di Pilkada Kota Yogyakarta.

Hari berikutnya disusul pendaftaran Heroe Poerwadi dan Sri Widya Supena pada pukul 13.05 WIB yang diusung Partai NasDem, PAN, Partai Demokrat, Partai Perindo, PKN, Partai Garuda, dan Partai Gelora. Serta pasangan Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan pada pukul 16.25 WIB dengan partai pengusung tunggal, PDI Perjuangan.

Kabupaten Bantul

Di Kabupaten Bantul, pendaftaran diawali oleh bakal calon petahana Abdul Halim Muslih dengan pasangan barunya, Aris Suharyanta, pada 28 Agustus pukul 10.56 WIB yang diusung Partai NasDem, PKB, Partai Golkar, Partai Gerindra, PKN, Partai Buruh, Partai Garuda, PSI, dan Partai Gelora.

Menyusul hari berikutnya pasangan Joko B. Purnomo dan Rony Wijaya Indra Gunawan mendaftar pada pukul 15.20 WIB dengan partai pengusul PKS, PPP, PDI Perjuangan, Partai Demokrat, dan Partai Ummat.

Serta pasangan Untoro Hariadi dan Wahyudi Anggoro Hadi pada pukul 18.15 WIB dengan partai pengusul PAN dan PBB.

Kabupaten Kulon Progo

Di Kabupaten Kulon Progo, tiga pasangan mendaftar di hari yang sama pada Kamis, 29 Agustus, diawali pasangan Marija dan Yusron Martofa pada pukul 11.00 WIB dengan partai pengusul Partai Gerindra, PKB, dan Partai NasDem.

Kemudian pasangan Novida Kartika Hadhi Rini Indriani mendaftar pada pukul 14.32 WIB dengan partai pengusung PDI Perjuangan dan PKS.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Cegah Aksi Terorisme, FPKT DIY Ajak Masyarakat Ikut Tangkal Faham Radikal

Cegah Aksi Terorisme, FPKT DIY Ajak Masyarakat Ikut Tangkal Faham Radikal

Kamis, 19 September 2024 22:10 WIB
Entaskan Permasalahan Air, Pemkab Gunungkidul Bangun Pamsimas di Kawasan Utara

Entaskan Permasalahan Air, Pemkab Gunungkidul Bangun Pamsimas di Kawasan Utara

Kamis, 19 September 2024 22:08 WIB
Berikan Apresiasi, Pemkab Kulon Progo Gelar Penutupan Rangkaian Peringatan HUT Kemerdekaan RI

Berikan Apresiasi, Pemkab Kulon Progo Gelar Penutupan Rangkaian Peringatan HUT Kemerdekaan RI

Kamis, 19 September 2024 20:37 WIB
Hasil Wakaf Umat, Hotel Masjid Jogokaryan di Kaliurang Diresmikan Menteri Sandiaga Uno

Hasil Wakaf Umat, Hotel Masjid Jogokaryan di Kaliurang Diresmikan Menteri Sandiaga Uno

Kamis, 19 September 2024 16:38 WIB
Pemda DIY Serahkan 1.417 Sertifikat Sultan Ground dan Pakualaman Ground

Pemda DIY Serahkan 1.417 Sertifikat Sultan Ground dan Pakualaman Ground

Kamis, 19 September 2024 16:34 WIB
3 Pelaku Pembacokan di Semarang yang Tewaskan Mahasiswa Udinus Berhasil Ditangkap

3 Pelaku Pembacokan di Semarang yang Tewaskan Mahasiswa Udinus Berhasil Ditangkap

Kamis, 19 September 2024 16:20 WIB
3,5 Tahun Kepemimpinan Abdul Halim Muslih, 10 Ribu Warga Bantul Keluar dari Kemiskinan

3,5 Tahun Kepemimpinan Abdul Halim Muslih, 10 Ribu Warga Bantul Keluar dari Kemiskinan

Kamis, 19 September 2024 16:18 WIB
Sepanjang Tahun 2024, 35 Anak di Gunungkidul Jadi Korban Kekerasan Seksual

Sepanjang Tahun 2024, 35 Anak di Gunungkidul Jadi Korban Kekerasan Seksual

Kamis, 19 September 2024 15:44 WIB
Capaian Fisik 90%, Proyek Infrastruktur Kabupaten Sleman Siap Beroperasi di Akhir Tahun 2024

Capaian Fisik 90%, Proyek Infrastruktur Kabupaten Sleman Siap Beroperasi di Akhir Tahun 2024

Kamis, 19 September 2024 15:40 WIB
Geger Penemuan Mayat Anak Perempuan di Pantai Lebak Banten, Wajah Diperban Kencang

Geger Penemuan Mayat Anak Perempuan di Pantai Lebak Banten, Wajah Diperban Kencang

Kamis, 19 September 2024 15:39 WIB