Berita

Dituding Tak Dampingi Jemaah Haji saat Pesawat Delay 6 Jam, Begini Penjelasan PPIH

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pesawat jemaah haji delay
Kronologi pesawat jemaah haji delay di Bandara Jeddah. (kemenag)

HARIANE – Kamis 12 Juni 2025 yang lalu salah satu pesawat jemaah haji delay atau mengalami keterlambatan penerbangan.

Maskapai milik Saudia Airline dengan nomor SV 5296 yang mengangkut 445 jemaah haji asal Indonesia tersebut mengalami keterlambatan lebih dari 6 jam karena ada kendala teknis.

Delaynya pesawat tersebut diiringi dengan isu Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) tidak hadir untuk mendampingi jemaah.

Terkait isu tersebut, Kepala Daker Bandara, Abdul Basir, menanggapi tudingan yang ditujuan kepada PPIH dan menjelaskan kronologinya.

Begini Penjelasan PPIH Soal Kisruh Pesawat Jemaah Haji Delay

Sebagai informasi, pesawat SV 5296 yang mengangkut jemaah embarkasi KJT – 1. Pesawat tersebut dijadwalkan terbang pukul 19.15 Waktu Arab Saudi (WAS).

Sekitar pukul 18.45 WAS, pihak maskapai mengabarkan PPIH kalau pesawat mengalami kendala teknis sehingga akan mengalami keterlambatan.

Saat itu, seluruh jemaah KJT – 1 sudah berada di dalam gate bandara setelah melewati pemeriksaan imigrasi dan keamanan.

Area gate bandara masuk ke dalam zona steril yang tidak dapat diakses oleh petugas PPIH, sehingga mereka tidak bisa mendampingi jemaah secara langsung.

“Meski kami tidak bisa masuk area tersebut, kami tetap memantau jalannya layanan melalui petugas Saudia di dalam gate. Kami pastikan jemaah tetap terlayani dengan baik dan tidak terlantar,” ujar Abdul Basir.

Sekitar pukul 20.23 WAS, maskapai mulai membagikan makanan ringan kepada jemaah dan dilanjutkan makanan berat pada 21.36 WAS.

Akhirnya proses boarding dimulai pukul 00.12 WAS dan pesawat SV 5296 take off alias lepas landas pada Jumat, 13 Juni 2025 pukul 01.55 WAS dini hari.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan di Berbah Sleman, Seorang Pelajar Asal Bantul Tewas di Tempat

Kecelakaan di Berbah Sleman, Seorang Pelajar Asal Bantul Tewas di Tempat

Rabu, 09 Juli 2025
‎Anak Dibawah Umur Diduga Dilecehkan Tetangga Sendiri, Begini Kronologinya

‎Anak Dibawah Umur Diduga Dilecehkan Tetangga Sendiri, Begini Kronologinya

Rabu, 09 Juli 2025
Pemuda Kena Sabet Pedang OTK Usai Cekcok di Jalan Piyungan Bantul

Pemuda Kena Sabet Pedang OTK Usai Cekcok di Jalan Piyungan Bantul

Rabu, 09 Juli 2025
Dapur Sehat Kembali Bagikan Makanan Siap Santap Untuk Pelajar Gunungkidul

Dapur Sehat Kembali Bagikan Makanan Siap Santap Untuk Pelajar Gunungkidul

Rabu, 09 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 9 Juli 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 9 Juli 2025, Naik atau Turun?

Rabu, 09 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 9 Juli 2025 Stabil, Cincin 17K Dibanderol ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 9 Juli 2025 Stabil, Cincin 17K Dibanderol ...

Rabu, 09 Juli 2025
Geger Pelecehan Anak di Bantul Jogja, Ibu Korban Tuntut Keadilan

Geger Pelecehan Anak di Bantul Jogja, Ibu Korban Tuntut Keadilan

Rabu, 09 Juli 2025
Sebabkan Kaca KA Sancaka Pecah Hingga Lukai Penumpang, KAI Daop 6 Yogykarta Telusuri ...

Sebabkan Kaca KA Sancaka Pecah Hingga Lukai Penumpang, KAI Daop 6 Yogykarta Telusuri ...

Rabu, 09 Juli 2025
Prabowo Targetkan Swasembada Gula di Tahun 2026, Gibran Dorong Pemda DIY Perkuat Sinergi

Prabowo Targetkan Swasembada Gula di Tahun 2026, Gibran Dorong Pemda DIY Perkuat Sinergi

Selasa, 08 Juli 2025
Puluhan Penyandang Disabilitas Nikmati Wisata Kulon Progo

Puluhan Penyandang Disabilitas Nikmati Wisata Kulon Progo

Selasa, 08 Juli 2025