Berita , Jateng

Hilang 2 Hari, Lansia di Klaten Ditemukan Tewas Dalam Sumur Sedalam 10 Meter

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
jasad lansia dalam sumur di Klaten
Geger penemuan jasad lansia dalam sumur di Klaten, Jateng. (Instagram/ambulance_manisfast)

HARIANE – Geger penemuan jasad lansia dalam sumur di Klaten pada Rabu, 15 Januari 2025 sekitar pukul 11.30 WIB.

Sebelumnya, korban bernama Paini diketahui meninggalkan rumah sejak Senin, 13 Januari 2025 sekitar pukul 23.00 WIB.

Setelah hilang sekitar 36 jam atau hampir dua hari, tetangga korban menemukannya dalam keadaan sudah tidak bernyawa di dalam sumur.

Kronologi Penemuan Jasad Lansia dalam Sumur di Klaten

Berdasarkan laporan dari akun Instagram Ambulance Manisfast, jasad lansia dalam sumur di Klaten bermula saat saksi yang merupakan tetangga sedang membersihkan rumput di belakang rumah korban.

Saat membersihkan rumput, saksi yang tidak disebutkan namanya itu melihat ke dalam sumur dan melihat jasad Paini di dalamnya.

Ia kemudian menghubungi ketua RT dan dilanjutkan ke Polsek Manisrenggo, Koramil, Puskesmas dan relawan setempat.

Usai mendapatkan laporan, tim evakuasi yang terdiri dari relawan, Polsek, Koramil dan Puskesmas Manisrenggo datang ke lokasi.

Begitu tiba di TKP, yaitu di Bonosari RT 14, Barukan, Manisrenggo, tim langsung melakukan evakuasi pengangkatan jenazah dalam sumur.

Setelah tiga puluh menit, akhirnya jenazah paini berhasil dievakuasi dari dalam sumur. Selanjutnya, pihak Puskesmas melakukan pemeriksaan dan tidak ditemukan adanya kejanggalan pada jasad korban.

Diduga, korban jatuh ke dalam sumur dan tidak bisa teriak minta tolong karena kondisi korban yang sudah tidak lancar berkomunikasi.

Terakhir, jenazah Paini pun langsung diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan prosesi pemakaman.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Sabtu, 19 April 2025
100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

Sabtu, 19 April 2025