Berita , D.I Yogyakarta

Kocak dan Unik! Momen Wisuda Mahasiswa ISI Yogyakarta 2023 Undang Gelak Tawa Penonton

profile picture Admin
Admin
Wisuda ISI Yogyakarta 2023
Momen perayaan wisuda mahasiswa ISI Yogyakarta. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Seremoni wisuda mahasiswa ISI Yogyakarta 2023 tergolong unik dan berbeda dengan selebrasi di kampus lain.

Acara wisuda ISI Jogja Maret 2023 pun justru seolah menjadi perayaan pawai budaya dengan berbagai macam tema yang beragam. 

Pawai tersebut dilaksanakan setiap ada momen wisuda di kampus ISI Yogyakarta yang kali ini dilakukan pada Sabtu, 18 Maret 2023 siang.

Meriahnya Wisuda ISI Yogyakarta 2023

Ratusan mahasiswa aktif ISI Yogyakarta terlihat antusias mengarak kakak tingkatnya yang berhasil lulus dan diwisuda untuk berkeliling kampus.

Dari pantauan Hariane, para mahasiswa kampus kesenian ini sudah mulai menari-nari, bernyanyi, dan memainkan alat musik di depan gedung Laboratorium Seni.

Padahal pada saat itu para wisudawan masih mengikuti upacara resmi kampus.

Wisuda ISI Yogyakarta 2023
Perayaan wisuda ISI Yogyakarta terbilang unik dan berbeda dibandingkan kampus yang lain. (Foto: Wahyu Turi K.)

Seperti layaknya anak didik kampus ISI Yogyakarta, acara wisuda tersebut berubah menjadi ajang kesenian di mana alat musik yang dimainkan pun beragam, mulai dari yang tradisional seperti kentongan dan gamelan sampai yang modern seperti saxophone.

Tak heran seremoni itu menjadi hiburan bagi keluarga dan teman-teman dari wisudawan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Jumat, 04 April 2025
3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

Jumat, 04 April 2025
Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Jumat, 04 April 2025
Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Jumat, 04 April 2025
Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Jumat, 04 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 04 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik Drastis, Cincin 18K ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik Drastis, Cincin 18K ...

Jumat, 04 April 2025
Sejarah Tellasan Topak, Tradisi Perayaan Masyarakat Madura Tiap 8 Syawal

Sejarah Tellasan Topak, Tradisi Perayaan Masyarakat Madura Tiap 8 Syawal

Jumat, 04 April 2025
Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jumat, 04 April 2025
Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Kamis, 03 April 2025