Berita , D.I Yogyakarta

Aksi Curanmor di Jogja Terekam CCTV, Pelaku Ditangkap Kurang dari 24 Jam

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Curanmor di jogja
Polsek Mergangsan amankan seorang pelaku pencurian sepeda motor. (Foto: Hariane/ Wahyu Turi K)

HARIANE – Seorang pemuda berinisial RK (23), warga Wirogunan, Mergangsan, Yogyakarta, ditangkap polisi setelah melakukan aksi pencurian motor (curanmor) di Asrama Kalimantan Barat Rahadi Oesman 1, Mergangsan, Yogyakarta.

Pelaku berhasil diamankan oleh Unit Reserse Kriminal Polsek Mergangsan kurang dari 24 jam, tepatnya pada Selasa, 11 Februari 2025, pukul 06.30 WIB.

Kronologi Pencurian Motor di Jogja

Kapolsek Mergangsan, AKP Fitri Anto Heri Nugroho, menjelaskan bahwa aksi curanmor ini terjadi pada Senin, 10 Februari 2025, sekitar pukul 14.30 WIB.

Korban yang baru pulang dari kampus UKRIM Kalasan memarkirkan sepeda motor Honda CRF merah putih di halaman asrama tanpa mengunci stang. Ia lalu masuk ke kamar untuk beristirahat.

Namun, saat hendak menggunakan motornya kembali sekitar pukul 17.00 WIB, korban terkejut mendapati kendaraannya sudah hilang.

Bersama ketua asrama, korban mengecek rekaman CCTV dan melihat seorang pria tidak dikenal menuntun motornya keluar dari area parkir.

Ciri-Ciri Pelaku Curanmor di Jogja

Dari rekaman CCTV, pelaku memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

  • Bertubuh kurus
  • Mengenakan kaos merah marun dan celana pendek hitam
  • Rambut berwarna cerah

Pelaku terlihat membawa kabur motor korban menuju Jalan Kapten Samadikun dan berbelok ke arah timur.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025