Berita

Begal Modus Setut di Kalideres Viral di Media Sosial, Uang Hasil Begal Digunakan 4 Pelaku Untuk Membeli Narkotika

profile picture Fadila Nur
Fadila Nur
Begal Modus Setut di Kalideres Viral di Media Sosial, Uang Hasil Begal Digunakan 4 Pelaku Untuk Membeli Narkotika
Begal Modus Setut di Kalideres Viral di Media Sosial, Uang Hasil Begal Digunakan 4 Pelaku Untuk Membeli Narkotika
HARIANE - Belakangan ini, media sosial dihebohkan dengan begal modus setut di Kalideres, Jakarta Barat.
Di dalam video tersebut, terlihat 4 orang pelaku tengah melakukan begal modus Setut pada korbannya.
Atas viralnya video begal modus Setut di Kalideres, Polres Metro Jakarta Barat langsung melakukan investigasi terkait video yang bernarasikan begal tersebut.
"Sebelumnya kita konfirmasi ada video viral dengan narasi begal. Namun, setelah kita lakukan penyelidikan dan pemeriksaan saksi, para pelaku dengan menggunakan cara berpura-pura mogok di jalan," ujar Kasat Reskrim Polda Jakarta Barat Kompol Haris Kurniawan saat jumpa pers di Polda Metro Jakarta Barat, pada Jumat, 14 September 2022.
BACA JUGA :
Lagi-lagi, Polisi Amankan 2 Remaja Hendak Tawuran di Pancoran, Simak Pendapat Psikolog Terhadap Fenomena Ini

Cara Kerja Begal Modus Setut

begal modus setut di kalideres
Konferensi Pers Kepolisian Saat Berhasil Menangkap 4 Tersangka Begal Modus Setut di Kalideres. (Foto: Polda Metro Jaya)
Seperti pernyataan Kompol Haris Kurniawan di atas, begal modus setut di Kalideres dilakukan para pelaku dengan cara berpura-pura memogokkan kendaraannya di tengah jalan dengan alasan kehabisan bensin dan meminta korban untuk mendorong kendaraannya.
Sesaat kemudian, para pelaku meminta tolong kepada pengendara yang lewat agar dapat meminjamkan kendaraannya dengan alasan untuk membeli bensin.
Setelah berhasil meminjam motor korban para pelaku membawa kabur motor tersebut.
"Pelaku berpura-pura kehabisan bensin dan minta tolong setut atau dorong motor kepada korban dan meminjam motor korban, kemudian membawa kabur motor korban," terang Kompol Haris.
Keempat pelaku tersebut berjenis kelamin laki-laki dengan inisial MI, HH, BA,dan M. Saat ini, keempat pelaku telah ditahan Polres Metro Jakarta Barat.
Di dalam video keempat pelaku memiliki peran yang berbeda. Tiga orang melancarkan aksinya dengan modus setut sementara satu lainnya bertugas sebagai perantara yang menjual kendaraan korban.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Dinkes Bantul Pastikan Masyarakat Tetap Bisa Akses Layanan Puskesmas Selama Libur Lebaran

Dinkes Bantul Pastikan Masyarakat Tetap Bisa Akses Layanan Puskesmas Selama Libur Lebaran

Kamis, 27 Maret 2025
Pasar Argosari Gunungkidul Sepi Jelang Lebaran, Ini Penjelasan Dinas Perdagangan

Pasar Argosari Gunungkidul Sepi Jelang Lebaran, Ini Penjelasan Dinas Perdagangan

Kamis, 27 Maret 2025
Cerita Pedagang di Pasar Argosari Gunungkidul, Lebaran Tinggal Menghitung Hari Kondisi Justru Sepi

Cerita Pedagang di Pasar Argosari Gunungkidul, Lebaran Tinggal Menghitung Hari Kondisi Justru Sepi

Kamis, 27 Maret 2025
Pembatasan Angkutan Barang di Gunungkidul Mulai Diberlakukan, Ini Kriteria yang Boleh Melintas

Pembatasan Angkutan Barang di Gunungkidul Mulai Diberlakukan, Ini Kriteria yang Boleh Melintas

Kamis, 27 Maret 2025
Bukan Wanita Muda, Ini Info Terbaru Temuan Kerangka Manusia di Kebun Tebu Bambanglipuro ...

Bukan Wanita Muda, Ini Info Terbaru Temuan Kerangka Manusia di Kebun Tebu Bambanglipuro ...

Kamis, 27 Maret 2025
Soroti Pengesahan RUU TNI, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Soroti Pengesahan RUU TNI, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rabu, 26 Maret 2025
Garuda Indonesia Bukukan Pendapatan Fantastis di 2024, Tapi Kenapa Masih Rugi?

Garuda Indonesia Bukukan Pendapatan Fantastis di 2024, Tapi Kenapa Masih Rugi?

Rabu, 26 Maret 2025
Indonesia Siap Masuk New Development Bank BRICS, Tunggu Persetujuan DPR

Indonesia Siap Masuk New Development Bank BRICS, Tunggu Persetujuan DPR

Rabu, 26 Maret 2025
Pemerintah Pangkas Jumlah Komisaris BUMN Perbankan, Pasar Merespons Positif

Pemerintah Pangkas Jumlah Komisaris BUMN Perbankan, Pasar Merespons Positif

Rabu, 26 Maret 2025
Pasca Didemo Nakes Soal THR Disunat, RSUP Dr. Sardjito Berikan Klarifikasi

Pasca Didemo Nakes Soal THR Disunat, RSUP Dr. Sardjito Berikan Klarifikasi

Rabu, 26 Maret 2025